Meski Tidak Mudah, Arsenal Diprediksi Bisa Juara Premier League
Aga Deta | 20 Maret 2024 10:11
Bola.net - Mantan pemain Arsenal Gilberto Silva berbicara soal peluang The Gunners menjuarai Premier League. Silva percaya Arsenal bisa menjadi juara meski hal itu tidaklah mudah.
Pada musim lalu, Arsenal punya peluang besar meraih gelar juara Premier League 2022/2023. Namun, The Gunners gagal menjadi juara karena kalah dari Manchester City.
Kini di musim 2023/2024, Arsenal kembali menjadi penantang gelar Premier League. The Gunners asuhan Mikel Arteta bersaing dengan Liverpool dan Manchester City.
Hingga pekan ke-29, Arsenal bertengger di puncak klasemen dengan koleksi 64 poin. The Gunners memiliki poin yang sama dengan Liverpool dan unggul satu angka dari Manchester City.
Arsenal Bisa Juara EPL

Gilberto Silva percaya bahwa Arsenal punya peluang untuk menjuarai Premier League musim ini. Namun, jalannya untuk menuju ke sana tentu saja tidak mudah.
"Itu tidak akan mudah. Tapi saya pikir Arsenal bisa memenangkan Premier League," kata Silva kepada Caughtoffside.
“Tahun lalu mereka sangat dekat. Saya sangat sedih untuk mereka. Saya tahu bagaimana rasanya mendekati kesuksesan lalu kalah. Saya mengalaminya di Final Liga Champions 2006 [ketika Arsenal kalah 2-1 dari Barcelona di Paris]."
Arsenal Punya Tim yang Bagus

Silva juga menilai Arsenal asuhan Mikel Arteta punya tim yang sangat bagus saat ini. Namun, Silva mengingatkan The Gunners untuk berusaha sekuat tenaga agar bisa menjadi juara.
“Arsenal mempunyai tim yang sangat bagus saat ini, dan ada rasa lapar untuk menang," lanjutnya.
"Saat saya berbicara dengan Edu, hal itu selalu jelas. Jadi sekarang mereka memerlukan usaha besar karena tidak akan mudah untuk finis di atas Liverpool dan Manchester City.”
Sumber: Caughtoffside
Jadwal Pertandingan Arsenal Berikutnya

Pertandingan: Manchester City vs Arsenal
Kompetisi: Premier League
Venue: Etihad Stadium
Hari: Minggu, 31 Maret 2024
Jam: 22.30 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Premier League 2023/2024
Baca Juga:
- Tertatih-tatih di Latihan Timnas Norwegia, Erling Haaland Terancam Absen Lawan Arsenal
- Duel Segitiga Klub Kelas Berat Premier League untuk Memperebutkan Joshua Kimmich
- Liverpool dan MU Temani Arsenal Dalam Perburuan Brahim Diaz
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Premier League 2023/2024
- Arsenal Ramaikan Perburuan Jonathan David
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26






