Napoli Inginkan Joshua Zirkzee, MU: Maaf, Gak Dulu!
Serafin Unus Pasi | 19 Agustus 2025 14:39
Bola.net - Harapan Napoli untuk memboyong Joshua Zirkzee di musim panas ini tampaknya akan pupus. Manchester United memutuskan untuk menolak pendekatan I Partenopei terhadap sang striker.
Napoli baru-baru ini mendapat kabar buruk. Striker utama mereka, Romelu Lukaku, mengalami cedera cukup parah dan dipastikan absen dalam waktu lama.
Dengan stok penyerang yang kini menipis, Antonio Conte bertekad mendatangkan striker baru di bursa transfer ini.
Salah satu nama yang dikabarkan menjadi target Conte adalah penyerang MU, Joshua Zirkzee. Sayangnya, Napoli tampaknya harus kecewa dalam perburuan ini.
Penyerang Serba Guna
Berdasarkan laporan yang beredar, Napoli—khususnya Antonio Conte—sangat bernafsu mendatangkan Zirkzee di musim panas ini.
Sang pelatih menyukai karakteristik permainan Zirkzee, yang bisa mengisi berbagai posisi di lini serang.
Ditambah lagi, Zirkzee sudah punya pengalaman bermain di Serie A, sehingga adaptasinya dengan sepak bola Italia seharusnya tidak menjadi masalah.
Ditolak MU
Namun, Fabrizio Romano melaporkan bahwa Manchester United menolak pendekatan Napoli untuk Zirkzee.
Bagi Ruben Amorim, Zirkzee adalah pemain krusial bagi tim. Pelatih MU itu menilai sang striker sangat cocok dengan skema permainannya.
Itulah mengapa Amorim sudah meminta manajemen MU untuk menolak semua tawaran yang datang untuk Zirkzee—termasuk dari Napoli.
Incar Pemain MU Lainnya
Menurut laporan yang sama, Napoli kini mengalihkan perhatian ke penyerang Manchester United lainnya.
I Partenopei dikabarkan ingin merekrut Rasmus Hojlund, yang disebut tidak masuk dalam rencana Ruben Amorim untuk musim depan.
Klasemen Serie A
Sumber: Fabrizio Romano
Baca Juga:
- Di Balik Kekalahan dari Arsenal, Rio Ferdinand Temukan Satu 'Game-Changer' untuk Manchester United
- Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
- Matheus Cunha, Pembelian Sempurna Manchester United!
- Plot Twist! Ternyata Jadon Sancho Tidak Pernah Menolak AS Roma, Giallorossi yang Menarik Diri?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58









