Pantang Jemawa, Toure Akui City Masih Kalah Kelas dari MU
Rero Rivaldi | 11 Januari 2018 13:50
Bola.net - - Yaya Toure meyakini bahwa Manchester City sanggup menutup musim dengan memenangkan empat trofi, namun pria Pantai Gading itu tahu bahwa klubnya masih kalah kelas dibanding Chelsea dan Manchester United.
City tengah unggul 15 angka di puncak klasemen sementara Premier League, menjejakkan satu kaki di final Piala Liga, dan juga masih bertahan di Piala FA dan Liga Champions.
Namun juara dua kali Premier League, Toure, tahu bahwa City harus meneruskan dominasi mereka selama beberapa tahun mendatang demi mengejar ketertinggalan dari para rival.
Kami optimis. Kami tahu ini akan sulit, karena Premier League begitu ketat dan sekarang Piala FA juga mulai bergulir, tuturnya di Sportsmole.
Namun kami akan berusaha semaksimal mungkin. Kami bisa lihat ke mana arah yang kami tuju, namun jika kami menang atas Bristol nanti, kita lihat apa yang akan terjadi.
Kami ingin menjadi tim besar di Inggris. United sudah lama mendapat reputasi itu dan juga sejarah yang begitu besar, seperti Chelsea dan Arsenal.
Untuk bisa menjadi tim besar seperti mereka kami harus memenangkan trofi dan bermain bagus di Eropa - kami harus mempertahankan momentum ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth 2 November 2025
Liga Inggris 31 Oktober 2025, 15:26
-
Prediksi Liverpool vs Aston Villa 2 November 2025
Liga Inggris 31 Oktober 2025, 13:34
LATEST UPDATE
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 1 November 2025
Bola Indonesia 1 November 2025, 09:58
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 1 November 2025
Liga Inggris 1 November 2025, 09:40
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 1 November 2025, 08:35
-
Kacau! Memphis Depay Dituding Hamili Influencer Brasil Lalu Menghilang
Bolatainment 31 Oktober 2025, 23:15
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36













