Paul Scholes: MU Sudah Lama Merindukan Pemain Seperti Bruno Fernandes
Serafin Unus Pasi | 11 April 2020 15:20
Bola.net - Legenda Manchester United, Paul Scholes merasa girang dengan kehadiran Bruno Fernandes di skuat MU. Scholes menyebut bahwa MU sudah lama merindukan sosok pemain seperti Fernandes di tim mereka.
Sosok Fernandes sudah digosipkan akan merapat ke MU sejak tahun lalu. Namun setelah melalui serangkaian proses yang panjang, Setan Merah berhasil mengamankan sang playmaker di bulan Januari kemarin.
Pemain 26 tahun itu langsung memberikan dampak besar bagi United. Ia membuat tiga gol dan empat assist bagi Setan Merah hanya dalam kurun waktu satu bulan bersama United.
Scholes mengakui bahwa Fernandes adalah sosok yang krusial bagi United. "Bagi saya, Bruno bukan seorang gelandang tengah, tetapi ia lebih cocok sebagai pemain nomor 10," beber Scholes kepada BBC Sports.
Baca analisis lengkap sang legenda di bawah ini.
Pemain yang Dibutuhkan
Scholes mengakui bahwa lini tengah MU sangat bermasalah dalam beberapa tahun terakhir dan Fernandes kini menjadi obat atas masalah itu.
"Dia sangat piawai mengolah bola, dan ia mampu menghubungkan antar lini pemain di Manchester United."
"United kekurangan kualitas di lini tengah mereka, dan sejak ia datang, ia memberikan hal itu. Ia bisa mengumpan pemain, ia mampu melepaskan tembakan yang bagus dan ia juga terlihat menjadi pemimpin dalam tim. United saat ini kekurangan pemain seperti itu."
Sudah Lama Dirindukan
Scholes menyebut bahwa United sudah lama merindukan pemain seperti Fernandes. Untuk itu ia berharap sang playmaker bisa memberikan lebih banyak hal untuk tim mereka.
"Dia bisa bermain di skema dua gelandang, meski kita belum melihat situasi tersebut terjadi."
"Dia seperti Eric Cantona atau Teddy Sheringham, yaitu pemain yang bisa melewati lawan. Dia memberikan banyak hal yang sudah lama dirindukan di Old Trafford dan ia membuat semua orang bergairah." ujarnya.
Masih Ditunda
Para pendukung MU masih harus menunggu cukup lama untuk melihat Fernandes beraksi kembali.
Pasalnya semua kompetisi di Eropa ditunda hingga waktu yang tidak ditentukan akibat pandemi virus corona.
(BT Sports)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



