Risiko Besar Pulangkan Eden Hazard, Pikir-Pikir Dulu Deh Chelsea!
Richard Andreas | 12 Oktober 2021 05:00
Bola.net - Chelsea disebut sedang mempertimbangkan opsi memulangkan Eden Hazard ke Stamford Bridge. Gagasan ini tampak menjanjikan, tapi apakah benar demikian?
Spekulasi soal masa depan Hazard sudah mencuat sejak musim lalu. Di musim keduanya bersama Real Madrid, winger Belgia ini masih gagal menemukan permainan terbaiknya untuk membantu tim.
Hazard justru lebih sering menepi dan melewatkan pertandingan karena cedera. Sebab itu, dia mulai dianggap sebagai salah satu pembelian flop Madrid.
Sebab itu, muncul isu Hazard bakal pulang ke Chelsea. The Blues juga dikabarkan tertarik, benarkah demikian?
Gagal dan kembali
Karier Hazard dalam dua tahun terakhir cukup buruk. Dia pernah jadi bintang Chelsea, lalu tertarik pindah ke Madrid untuk menemukan level yang lebih tinggi dan jadi juara.
Sayangnya, Hazard tiba dalam kondisi buruk. Dia dihantam cedera yang menyulitkan proses adaptasinya. Di musim pertama, Hazard lebih banyak menepi daripada bermain.
Situasinya tidak membaik di musim kedua. Hazard kembali diserang cedera berulang dan harus sering menepi melewatkan pertandingan. Mimpinya membela Madrid memburuk dengan cepat.
Sebab itu, Hazard dianggap gagal di Madrid, tentunya opsi pulang ke Chelsea cukup menarik,
Risiko besar untuk Chelsea
Hazard bermain dalam 6 pertandingan Madrid di La Liga musim ini, dia berkembang perlahan, tapi jelas belum maksimal. Sejauh ini Madrid belum melihat Hazard versi Chelsea seperti yang membuat mereka tertarik dahulu.
Selain masalah cedera, Hazard juga sudah 30 tahun. Kariernya mendekati ujung, sulit membayangkan Hazard bisa mengulangi gerakan-gerakan apiknya di Chelsea beberapa tahun silam.
Chelsea boleh tertarik, terlebih kabarnya Marina Granovskaia sudah menyiapkan strategi. Namun, sejauh ini prospek kepulangan Hazard tampak meragukan, justru jadi risiko besar.
Saat ini, di bawah Thomas Tuchel, Chelsea menyuguhkan permainan dengan intensitas tinggi. Apakah Hazard mau bergerak menyisir lapangan tanpa bola, bisakah dia bermain apik dalam formasi counter-pressing?
Sumber: Football London
Baca ini juga ya!
- Kabar Bagus untuk Arsenal, Liverpool Bersedia Lego Chamberlain
- Lukaku Jadi Garang Seperti Sekarang Ini Berkat Pengalaman Pahit di Chelsea
- Bukan Antonio Conte, Steven Gerrard yang Bakal Jadi Manajer Baru Newcastle?
- Chelsea Buka Pintu untuk Kepulangan Eden Hazard
- Paul Scholes: Paul Pogba Layak Dapat Kontrak Baru di MU, Tapi...
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








