Saingi Juventus dan Liverpool, MU Bakal Seriusi Transfer Teun Koopmeiners
Serafin Unus Pasi | 8 Juni 2024 22:46
Bola.net - Daftar peminat Teun Koopmeiners di musim panas ini semakin bertambah panjang. Klub Premier League, Manchester United dilaporkan akan turut mengejar sang gelandang di musim panas ini.
Koopmeiners merupakan salah satu pemain inti Atalanta. Sang gelandang selalu tampil apik dan konsisten di lini tengah La Dea.
Performa apik Koopmeiners menarik perhatian Juventus dan Liverpool. Dua tim top Eropa itu ingin menggunakan jasa pemain timnas Belanda itu di musim panas ini.
Dilansir Calciomercato, ada penantang baru dalam upaya perekrutan Koopmeiners. Manchester United dilaporkan juga berhasrat untuk merekrut gelandang Atalanta tersebut.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kebutuhan Mendesak

Menurut laporan itu, Manchester United menginginkan Koopmeiners karena mereka butuh tambahan tenaga di lini tengah mereka.
MU dikabarkan akan ditinggal beberapa gelandangnya di musim panas ini. Casemiro dan Christian Eriksen dikabarkan akan cabut, sementara Scott McTominay berpotensi menyusul.
Alhasil MU butuh pengganti yang top, dan Koopmeiners dinilai bakal jadi opsi yang cocok bagi tim mereka.
Siap Bayar Mahal

Menurut laporan itu, MU siap mengungguli Liverpool dan Juventus dalam transfer Koopmeiners.
Atalanta diketahui membanderol sang gelandang di angka 60 juta Euro. MU tidak keder dengan harga itu.
Mereka dikabarkan siap menebus harga itu agar Koopmeiners bisa jadi bagian dari tim mereka di musim depan.
Siap Pindah

Menurut kabar yang beredar di Italia, Koopmeiners membuka peluang untuk bermain di Premier League.
Ia ingin merasakan bermain di kasta tertinggi sepak bola Inggris itu sehingga ia membuka diri untuk pindah ke MU.
Klasemen Premier League
(Calciomercato)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








