Saingi MU, Barcelona Juga Turut Incar Juru Transfer AS Roma
Serafin Unus Pasi | 5 September 2018 12:00
- Rencana Manchester United untuk mendatangkan Monchi menemui kendala. Raksasa Spanyol, Barcelona juga dikabarkan mengincar tanda tangan juru transfer AS Roma tersebut.
Sosok Monchi sendiri memang sudah memiliki reputasi tersendiri di jagad transfer Eropa. Ia mulai dikenal sebagai pakar transfer ulung saat ia ditunjuk menjadi Direktur Teknik Sevilla.
Musim lalu AS Roma berhasil menggandeng pria 49 tahun tersebut. Langsung saja, AS Roma tampil agresif di bursa transfer di mana mereka sukses mendatangkan pemain-pemain muda berbakat seperti Justin Kluivert, Patrik Schick, Bryan Cristante dan juga Ante Coric.
Manuver apik Monchi di bursa transfer kabarnya membuat United tertarik untuk mendapatkan jasanya. Namun dilansir Gazzetta Dello Sport, United bukan satu-satunya pihak yang menginginkan Monchi karena Barcelona juga meminati jasa sang juru transfer.
Mengapa Barcelona meminati jasa Monchi? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Benahi Transfer
Sebelumnya Manchester United memang berencana untuk mencari juru transfer baru untuk klub mereka. Pasalnya rencana transfer MU gagal total di musim panas ini.
Jose Mourinho sangat tidak suka dengan kegagalan MU mendatangkan bek tengah pilihannya. Untuk itu ia merasa butuh Direktur Teknik untuk membantunya di MU.
Mourinho sendiri tahu betul reputasi Monchi. Untuk itu ia meminta pihak klub untuk mendatangkan eks kiper Sevilla tersebut.
Perbaiki Situasi
Sementara Barcelona juga menginginkan jasa Monchi agar membenahi alur transfer mereka.
Dalam beberapa tahun terakhir, Barcelona cenderung jor-joran di Bursa Transfer. Namun pemain-pemain berharga mahal itu seperti Ousmane Dembele, Yerry Mina dan Nelson Semedo tidak tampil dengan apik di tim utama Las Azulgrana.
Untuk itu mereka butuh Monchi untuk menukangi aktifitas transfer mereka, di mana mereka berharap Monchi mampu menego target transfer Barca semurah mungkin sekalian ia mencari pemain-pemain muda terbaik untuk Las Azulgrana.
Bakal Sulit
AS Roma sendiri kabarnya tidak akan membiarkan hal itu terjadi. Monchi masih terikat kontrak selama 4 tahun sehingga mereka berharap masih bisa bekerja sama dengan sang juru transfer. (gazz/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06














