Salut! Dibantai Leicester, Fans Southampton Setia di Stadion Hingga Akhir
Gia Yuda Pradana | 26 Oktober 2019 11:35
Bola.net - Manajer Southampton mengaku salut sekaligus meminta maaf kepada para fans. Ini merupakan buntut kekalahan memalukan mereka dari Leicester City. Pasalnya, meski kalah telak, para fans Southampton tetap setia menonton hingga akhir.
Southampton menjamu Leicester City di St Mary's Stadium pada pekan ke-10 Premier League 2019/20, Sabtu (26/10/2019). Southampton dibantai sembilan gol tanpa balas.
Leicester menang besar lewat gol-gol Ben Chilwell, Youri Tielemans, Ayoze Perez (3), Jamie Vardy (3), dan James Maddison.
Leicester sukses mencatatkan rekor kemenangan tandang terbesar dalam 131 tahun sejarah liga tertinggi Inggris.
Sementara itu, kekalahan memalukan ini memaksa Ralph Hasenhuttl meminta maaf kepada para fans Southampton. Manajer Southampton itu mengaku bertanggung jawab penuh.
Minta Maaf dan Berjanji Bangkit
"Reaksi saya adalah saya harus meminta maat untuk performa ini," kata Hasenhuttl, seperti dikutip dari Four Four Two. "Saya bertanggung jawab 100 persen untuk apa yang terjadi hari ini."
"Ini benar-benar tak bisa diterima, dan harus saya akui saya bangga kepada para fans - mereka tetap di stadion hingga akhir pertandingan. Bagi pendukung kami, meneruskan menonton pertandingan seperti itu bukan hal yang mudah."
"Mereka terus di sini dan tetap bersama kami. Kami harus meminta maaf untuk apa yang terjadi hari ini dan bangkit lagi."
Performa Buruk
Sepanjang laga, Southampton, yang kehilangan Ryan Bertrand akibat kartu merah di menit 12, tak berdaya. Mereka kalah penguasaan bola (27% - 73%) maupun jumlah tembakan (6 - 25).
"Anda bisa bilang ini tak terhindarkan, atau apa pun. Ini sebuah bencana," lanjut Hasenhuttl.
"Seumur hidup, saya belum pernah merasakan pertandingan seperti ini. Saya juga berpikir ini tak mungkin terjadi."
"Setelah 12 atau 13 tahun sebagai pelatih, ini adalah pengalaman yang tak pernah saya rasakan sebelumnya," imbuh manajer 52 tahun Southampton asal Austria tersebut.
Sumber: Four Four Two
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
-
Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:15
-
Dua Laga Imbang Tanpa Gol, Arsenal Lagi-Lagi Lewatkan Kesempatan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:01
-
Anfield Mulai Hilang Kesabaran: Arne Slot Dikecam Usai Liverpool Ditahan Burnley
Liga Inggris 19 Januari 2026, 13:57
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





