Sam Allardyce: Tim Muda Inggris Berbahaya
Serafin Unus Pasi | 13 Juni 2018 14:00
Bola.net - - Sebuah pujian diberikan Sam Allardyce kepada Gareth Southgate. Big Sam menyebut bahwa penerusnya itu sudah membuat Timnas Inggris semakin berbahaya dengan melibatkan banyak pemain muda.
Southgate sendiri ditunjuk menjadi pelatih The Three Lions dua tahun yang lalu. Ia ditunjuk setelah Big Sam terkena skandal sehingga ia harus mengundurkan diri dari posisinya.
Southgate sendiri berhasil memimpin Inggris lolos ke Piala Dunia 2018. Ia juga membuat keputusan yang cukup kontroversional dengan membawa banyak pemain muda ke Rusia.
Namun keputusan Southgate ini didukung oleh Big Sam yang percaya bahwa Southgate membuat Timnas Inggris semakin menakutkan. Gareth sudah membuat keputusan yang sangat berani, buka Big Sam kepada Talk Sports.
Muda dan Berbahaya

Saya sangat senang Southgate membawa banyak pemain muda ke timnya. Para pemain muda itu adalah pemain muda yang bagus dan bisa diandalkan.
Pemilihan pemain itu membuat Inggris punya banyak pilihan. Ketika saya melihat 10 pergantian di pertandingan uji coba melawan Kosta Rika, saya rasa seluruh pemain yang ia mainkan bermain dengan bagus dan mereka bisa menjadi opsi di Rusia nanti.
Vital di Rusia

Pada salah satu pertandingan di fase grup, ia butuh untuk merotasi timnya, dan secara taktik itu adalah sebuah keputusan yang besar.
Dia akan dikritik jika dia tidak mengganti susunan pemainnya dan dia juga akan dikritik jika ia mengubah pemainnya dan ia gagal mendapatkan hasil yang baik.
Namun saya rasa Gareth punya banyak opsi untuk membuat perbedaan di Rusia nanti. tandasnya.
Fase Grup Yang Menjebak

Pada pertandingan pertama nanti, mereka akan menghadapi Tunisia, lalu disusul Panama sebelum mengakhiri pertandingan fase grup dengan menghadapi unggulan juara lainnya, Belgia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58
-
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46
-
Gareth Southgate Digosipkan Jadi Manajer Baru MU, Ini Kenyataan Sebenarnya
Liga Inggris 30 September 2025, 12:39
LATEST UPDATE
-
4 Sosok di Balik Kebangkitan Manchester United Musim Ini
Liga Inggris 25 Oktober 2025, 04:00
-
Live Streaming AC Milan vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 25 Oktober 2025, 00:45
-
Tak Ada Pilihan Lain, Juventus Harus Kalahkan Lazio Pekan Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:59
-
Federico Dimarco Jadi Mesin Peluang Inter Milan di Musim Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:20
-
Juventus, Bawalah Semangat Lawan Real Madrid ke Serie A
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:18
-
Siapa yang Layak Jadi Starter Liverpool: Hugo Ekitike atau Alexander Isak?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 23:12
-
Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 22:05
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56










