Solskjaer Dinilai Sosok Tepat Nakhodai Biduk Manchester United
Serafin Unus Pasi | 19 Desember 2018 20:38
Bola.net - Joko Susilo angkat jempol pada manajemen Manchester United ihwal keputusan mereka menunjuk Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer klub tersebut sampai akhir musim ini. Eks Pelatih Arema FC ini menilai Solskjaer merupakan sosok tepat untuk meredakan badai yang saat ini menggoyang biduk Setan Merah, julukan Manchester United.
Solskjaer sendiri telah resmi ditunjuk oleh manajemen Manchester United untuk menangani klub tersebut sampai akhir musim kompetisi ini. Ia mengisi posisi yang ditinggalkan Jose Mourinho.
Menurut Joko, Solskjaer memiliki modal bagus untuk menjalani peran barunya. Pelatih 45 tahun ini sudah hafal luar dalam dengan kondisi Setan Merah. Maklum saja, pria asal Norwegia ini sudah sempat memperkuat Manchester United dan menjadi salah satu legenda klub tersebut.
"Kondisi ini membuat jalan Solskjaer lebih mudah," ungkap Joko, pada Bola.net, Rabu (19/12) malam.
"Ia tentu sudah tak perlu waktu adaptasi lagi untuk menjalani pekerjaannya," sambungnya.
Apa saja modal lain baby faced assassin dalam menjalani tugasnya? Simak di bawah ini.
Pernah diasuh Ferguson
Joko menilai Manchester United tak bisa dilepaskan dari sosok pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson. Sir Alex merupakan manajer tersukses dalam sejarah klub tersebut dan peletak dasar jati diri permainan Setan Merah.
Solskjaer disebut beruntung pernah merasakan langsung didikan manajer asal Skotlandia tersebut. Tak tanggung-tanggung, ia pernah berada 11 tahun di klub tersebut.
Usai gantung sepatu, Solskjaer meretas jalur kepelatihannya di Carrington. Ia melatih tim muda Manchester United.
"Hal-hal ini tentu akan memudahkan jalannya. Ia akan lebih mudah memahami gaya permainan United," tuturnya.
"Ia pun lebih mudah untuk meresapi filosofi tim, seperti yang ditanamkan oleh Alex Ferguson," ia menambahkan.
Motivasi Lebih
Selain itu, Solskjaer dinilai juga memiliki modal berupa motivasi berlipat. Ia disebut pasti akan berupaya sebaik mungkin untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya di klub yang pernah membesarkan namanya,
Menurut Joko, Solskjaer pasti akan terinspirasi Zinedine Zidane. Solskjaer berupaya menghapus keraguan publik padanya dengan raihan prestasi di klub yang ia tangani.
"Motivasi ini merupakan hal yang sangat positif, terutama kala menangani tim yang perlu penyegaran seperti Manchester United," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Siapkan Dana Belanja untuk Boyong Ruben Neves di Januari 2026
Liga Inggris 22 Januari 2026, 15:57
-
Laris Manis! Klub Belanda Ini Berminat Angkut Manuel Ugarte dari MU!
Liga Inggris 22 Januari 2026, 15:36
-
MU Digosipkan Ingin Boyong Ruben Loftus-Cheek, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 22 Januari 2026, 15:29
LATEST UPDATE
-
2 Kunci PSIM Bersaing di Papan Atas BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 20:36
-
Marseille vs Liverpool: Ini Penjelasan Arne Slot soal Chiesa dan Konate
Liga Champions 22 Januari 2026, 20:01
-
Live Streaming Braga vs Nottm Forest - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Celta Vigo vs LOSC - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Roma vs VfB Stuttgart - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
-
Persib Bandung dan Peluang Pemainnya di Timnas Indonesia Era John Herdman
Tim Nasional 22 Januari 2026, 19:10
-
Timnas Indonesia Wajib Waspadai Kebangkitan Timnas Singapura di Piala AFF 2026
Tim Nasional 22 Januari 2026, 18:30
-
Hasil Lengkap Pertandingan Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 22 Januari 2026, 18:07
-
Prediksi BRI Super League: Persija vs Madura United 23 Januari 2026
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








