Solskjaer Konfirmasi Eric Bailly Bakal Comeback Lawan Liverpool
Serafin Unus Pasi | 14 Januari 2020 18:20
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan kabar terbaru terkait cedera Eric Bailly. Ia mengonfirmasi bahwa sang bek kemungkinan besar akan bermain menghadapi Liverpool.
Bailly menghabiskan paruh pertama musim ini di ruang perawatan MU. Sang bek mengalami cedera parah sehingga ia harus menepi dari skuat Setan Merah.
Namun sejak akhir tahun kemarin, Bailly dirumorkan sudah mulai pulih. Pada minggu lalu, ia merumput bersama Tim U-23 Manchester United.
Solskjaer mengakui bahwa bek asal Pantai Gading itu bisa segera bermain untuk MU. "Dia [Bailly] sudah sangat dekat untuk comeback," ujar Solskjaer yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Comeback Lawan Liverpool
Solskjaer mengonfirmasi bahwa Bailly akan bermain dengan tim U-23 United sekali lagi. Jika kondisinya memungkinkan, ia akan turun menghadapi Liverpool di akhir pekan nanti.
"Saya rasa dia bisa bermain di akhir pekan nanti. Ia dijadwalkan bermain bersama tim cadangan kami hari ini."
"Kami berharap ia bisa bermain selama 90 menit pada hari ini. Jika ia bisa melakukan itu, saya rasa ia akan siap untuk bermain melawan Liverpool."
Ashley Young Absen
Pada kesempatan ini, Solskjaer ditanyai mengenai kondisi Ashley Young yang mendadak menghilang dari skuat MU.
Solskjaer menyebut bahwa sang bek tidak akan terlibat dalam dua pertandingan MU pada pekan ini.
"Saya rasa dia [Young] masih belum bisa terlibat di pekan ini." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United dijadwalkan akan melakoni laga kandang di Old Trafford pada tengah pekan ini.
Mereka akan menjamu Wolverhampton di babak ulangan FA Cup musim ini.
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06















