Talenta Terbaik Inggris, Henderson Berharap Bellingham Pilih Liverpool!
Editor Bolanet | 29 Maret 2023 02:54
Bola.net - Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham merupakan salah satu talenta terbaik Inggris saat ini. Senior Bellingham di Inggris, Jordan Henderson berharap sang pemain memilih Liverpool sebagai pelabuhan berikutnya.
Bellingham menjadi salah satu gelandang andalan Inggris di bawah asuhan Gareth Southgate. Masih berusia 19 tahun, Bellingham mampu bersaing dengan gelandang-gelandang senior di timnas Inggris.
Mencatatkan 24 caps bersama The Three Lions, Bellingham hampir selalu turun sebagai starter. Di ajang Kualifikasi Piala Eropa 2024, Bellingham kembali menjadi andalan Inggris dalam dua laga menghadapi Italia dan Ukraina.
Kontribusi dan kemampuannya di atas lapangan membuat Henderson berharap Liverpool mampu membawa Bellingham ke Anfield musim panas ini. Liverpool sendiri menjadi salah satu tim yang sangat berambisi mendatangkan Bellingham.
"Saya hanya ingin dia menjadi pemain terbaik yang dia bisa - tentu saja, jika akhirnya menjadi Liverpool, itu akan luar biasa," terang Henderson dikutip dari Fotmob.
Pesan Untuk Bellingham

Henderson tentu saja sangat senang jika Bellingham memilih Liverpool sebagai tim barunya. Namun sebagai senior di timnas Inggris, Henderson juga ingin bersikap bijak dan memberikan pesan objektif bagi Bellingham.
Menurutnya, Bellingham harus memikirkan secara matang-matang tim yang akan dibelanya jika pergi dari Borussia Dortmund. Henderson menilai Bellingham harus membuat keputusan yang tepat agar kariernya terus berkembang.
Henderson menambahkan bahwa saat ini Bellingham tinggal menunjuk tim yang diinginkannya. Pasalnya hampir seluruh tim top Eropa menginginkan jasa gelandang tengah Inggris tersebut.
"Dia harus memikirkan dirinya sendiri dan memastikan dia membuat keputusan yang tepat untuk kariernya.
“Tapi akan ada satu klub beruntung yang akan mendapatkannya, apakah itu sekarang atau dalam satu atau dua tahun itu akan menjadi klub yang beruntung," tambah Henderson.
Kualitas Top

Meskipun masih berusia belasan tahun, Henderson menilai kualitas Bellingham di atas rata-rata. Bahkan Henderson merasa Bellingham memiliki talenta yang sangat bagus sebagai modal untuk menjadi pemain top dunia.
Bellingham dinilai punya kualitas teknik dan kekuatan fisik yang baik sebagai gelandang tengah. Namun bagi Henderson, mentalitas tinggi Bellingham menjadi pembeda yang sangat mencolok dibandingkan pemain muda lainnya.
“Potensinya benar-benar menembus atap. Dia bisa menjadi sebaik yang dia inginkan – tapi dia memiliki mentalitas yang tepat, yang merupakan hal terpenting,” terang Henderson.
Bersikap Dewasa

Mentalitas tinggi Bellingham nyatanya berpengaruh besar kepada sikapnya di dalam maupun di luar lapangan. Bagi Henderson, Bellingham merupakan salah satu pemain muda yang punya sikap dewasa di timnas Inggris.
Henderson bahkan sempat tidak percaya bahwa ada pemain berusia 19 tahun yang punya sikap dewasa itu. Melihat mentalitas dan sikap Bellingham, Henderson percaya bahwa sang junior akan menjadi pemain besar dalam beberapa tahun mendatang.
"Dia adalah pemain yang sangat spesial dan saya tidak percaya usia dan mentalitasnya, bagaimana dia menerapkan dirinya dalam latihan dan permainan, semuanya. “
“Saya belum pernah melihatnya sebelumnya, jadi saya cukup yakin dia akan menjadi pemain yang cukup bagus selama bertahun-tahun yang akan datang.”
“Sejujurnya, saya tidak percaya usianya, seberapa dewasa dia bermain, seberapa dewasa dia di luar lapangan, di gym, latihan, semuanya, pemulihan sehari setelah pertandingan. Dia hanya berdedikasi untuk sepak bola,” puji Henderson.
Klasemen Premier League
Sumber: Fotmob dan Transfermarkt
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





