Termasuk Daniel James, Ini Para Pemain yang Tampil Ciamik saat Debut di Premier League Musim Ini
Aga Deta | 7 Januari 2020 09:38
Bola.net - Kompetisi Premier League 2019-2020 sudah berjalan cukup menarik sampai sejauh ini. Liverpool masih menjadi tim yang belum terkalahkan pada musim ini.
Tahun 2019 juga menjadi ajang batu loncatan para pemain akademi berlaga di skuat utama. Premier League kini tumbuh subur dengan para pemain muda dengan talenta besar tidak seperti musim-musim sebelumnya.
Sebelum musim 2019-2020, tim-tim Premier League sering menghabiskan uang di bursa transfer untuk membeli pemain demi memperkuat skuat. Aktivitas itu membuat harga pemain naik hingga tidak bisa dinalar.
Beberapa pemain debutan ini justru berhasil membuat sejarah kecil dalam hidupnya. Mereka tampil mengesankan dalam debut di Premier League musim ini.
Penasaran dengan para pemain debut yang tampil bersinar di laga pertamanya. Berikut ini 5 pemain dengan debut mengesankan di Premier League sepanjang 2019.
1. Matthew Longstaff
Matthew Longstaff berusia 19 tahun saat memulai debut berseragam Newcastle United di Premier League 2019-2020. Saat itu ia langsung berhadapan dengan Manchester United di St. James Park.
Ia bermain bersama kakaknya, Sean Longstaff, di lapangan untuk memenangkan pertempuran melawan Manchester United. Memasuki 10 menit terakhir, Longstaff menemukan ruang di lini pertahanan The Red Devils.
Dia kemudian melepaskan tembakan kaki kanan dengan kencang yang membuat kiper MU, David De Gea gagal mengantisipasi. Itu menjadi satu-satunya gol pada pertandingan tersebut dan Newcastle keluar sebagai pemenang.
2. Daniel James
Daniel James tampil sebagai pemain pengganti saat menjalani laga debut bersama Manchester United. Ia langsung berhadapan dengan Chelsea.
Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan Manchester United. Satu di antara gol Setan Merah dicetak Daniel James.
Pemain asal Wales itu tampak emosional dalam merayakan gol. Ia mengaku mempersembahkan gol debutnya untuk almarhum ayahnya.
3. Reece James
Reece James memulai laga debut bersama Chelsea di Premier League pada usia 19 tahun. Saat itu ia tampil sebagai pemain pengganti melawan Newcastle United.
James tampil bagus mengawal sisi kanan pertahanan Chelsea. Ia beberapa kali merepotkan lini pertahanan Newcastle saat membantu penyerangan.
James juga membantu proses gol Marcos Alonso di akhir pertandingan.
4. David Martin
David Martin memulai debutnya di Premier League pada usia 33 tahun. Ia tampil menjaga gawang West Ham dari gempuran Chelsea yang bermain di Stamford Bridge.
David Martin tampil menawan dengan melakukan beberapa penyelamatan berkelas. West Ham berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0 atas tuan rumah.
Martin secara emosional berlari ke tribune untuk memeluk ayahnya setelah bertandingan selesai.
5. Tariq Lamptey
Chelsea menurunkan pemain akademi berusia 19 tahun saat tertinggal 1 gol dari Arsenal. Masuknya Tariq Lamptey justru menjadi ancaman baru bagi lini pertahanan Arsenal,
Ia berhasil menjaga Pierre-Emerick Aubameyang dan sesekali berlari untuk membuat peluang untuk Chelsea.
The Blues berhasil bangkit menjelang babak kedua berakhir. Gol Jorginho dan Tammy Abraham berhasil membalikkan keadaan dan Chelsea berhasil memenangkan Derbi London.
Sumber: Sportskeeda
Disadur dari: Bola.com/Penulis Hanif Sri Yulianto/Editor Yus Mei Sawitri
Published: 6 Januari 2020
Baca Juga:
- Ini Koleksi Kendaraan 5 Pesepak Bola Indonesia, Ada yang Sederhana Sampai Mewah
- Rio Ferdinand Sarankan MU Rekrut 4 Pemain, Siapa Saja?
- Arema FC Belum Rekrut Pemain Baru, Begini Curhatan Para Aremania
- Manchester United Sangat Difavoritkan Rekrut 3 Pemain Ini di Bursa Transfer
- Berapa Nilai Jual Pemain Muda Liverpool saat Singkirkan Everton di Piala FA?
- Gara-gara Menyukai Postingan Ini, Ousmane Dembele Panaskan Saga Transfer ke Liverpool
- Dengar Lagu You're Never Walk Alone Bergema di Markas Liverpool, Pendukung Everton Balik Badan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesan Carragher pada Liverpool: Jangan Sampai Arsenal Juara!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:28 -
Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 05:37
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Bayer Leverkusen vs PSG - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:04 -
Link Live Streaming Newcastle vs Benfica - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:02 -
Link Live Streaming PSV Eindhoven vs Napoli - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:01 -
Prediksi Bayern Munchen vs Club Brugge 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:59 -
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:50 -
Link Live Streaming Barcelona vs Olympiakos - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:47 -
Link Live Streaming Kairat Almaty vs Pafos FC - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:46 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04