Terungkap! Isi Kontrak Lawas Roy Keane di MU, Ada Fasilitas Mewah untuk Keluarga
Ari Prayoga | 22 Agustus 2025 14:15
Bola.net - Roy Keane kembali jadi sorotan setelah membuka salah satu kontrak lamanya saat masih membela Manchester United. Dari dokumen itu terungkap detail mengejutkan, mulai dari bonus selangit hingga fasilitas eksklusif untuk keluarganya.
Keane, yang memperkuat United sejak 1993 hingga 2005, dikenal sebagai kapten legendaris di bawah asuhan Sir Alex Ferguson. Dalam kurun waktu tersebut, ia sukses meraih 17 trofi, termasuk tujuh gelar Premier League dan satu Liga Champions.
Meski demikian, penghasilan Keane kala itu ternyata jauh dari standar gaji bintang Premier League masa kini. Hal ini dibahas dalam acara Stick to Football bersama Gary Neville, Jamie Carragher, Jill Scott, dan Ian Wright.
Kontrak Unik Roy Keane
Dalam acara itu, Keane menunjukkan beberapa kontrak lamanya kepada Neville cs. Salah satunya tercatat pada tahun 2000, di mana ia digaji £950 ribu per tahun atau sekitar £20 ribu per pekan. Ada pula kontrak lain yang menyebutkan nilai £2,75 juta per tahun untuk periode 2000–2003.
Yang paling mencuri perhatian adalah kontrak 1999. Selain mendapatkan bonus tanda tangan £4 juta yang dibayarkan per tahun sebesar £1 juta, Keane juga mendapat fasilitas 20 tiket penerbangan pulang-pergi ke Cork, Irlandia, setiap tahun untuk dirinya dan keluarganya.
“Itu jelas permintaan khusus yang dimasukkan ke dalam kontrak,” kata Neville.
Neville Tak Pernah Nego Kontrak
Menariknya, Neville sendiri mengaku tidak pernah ribet dengan urusan kontrak. “Saya biasanya hanya menandatangani. Tidak pernah menegosiasikan apa pun,” ujarnya.
Kontrak terakhir Keane pun masih menguntungkan. Ia mengantongi bonus tanda tangan £1 juta, membuat total pendapatannya di tahun pertama kontrak tersebut mencapai £3,75 juta.
Sumber: Stick to Football by ARNE
Klasemen Premier League
Jangan Lewatkan!
- Deretan Meme Kocak Kesuksesan Arsenal Bajak Transfer Eberechi Eze dari Tottenham, Dijamin Bikin Ngakak!
- Alejandro Garnacho Ngambek: Pilih Chelsea atau Bertahan Tanpa Main di MU
- JJ Gabriel 'Kid Messi', Bocah Ajaib 14 Tahun yang Siap Menembus Tim Utama Manchester United
- Alasan Eberechi Eze Absen di Laga Crystal Palace vs Fredrikstad: Sudah OTW Arsenal
- Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi PSG vs Paris FC 13 Januari 2026
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 03:10
-
Skor Barcelona vs Real Madrid: Serunya El Clasico, Babak Pertama Berakhir 2-2
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 03:00
-
Hasil Thailand U-23 vs Irak U-23: Skor 1-1, Gol Menit 85 Selamatkan Gajah Perang!
Asia 12 Januari 2026, 02:51
-
Prediksi Juventus vs Cremonese 13 Januari 2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Liverpool vs Barnsley 13 Januari 2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 02:45
-
Hasil Bayern vs Wolfsburg: Luis Diaz dan Olise Bersinar, Die Roten Pesta 8 Gol!
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:29
-
Hasil Monchengladbach vs Augsburg: Kevin Diks Cetak Gol, Tuan Rumah Pesta 4-0
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:08
-
Hasil Man Utd vs Brighton: Welbeck Cetak Gol Lagi, MU Tersingkir dari Piala FA
Liga Inggris 12 Januari 2026, 01:56
-
Tempat Menonton Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:46
-
Nonton Live Streaming Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:36
-
Jadwal Siaran Langsung Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:31
-
Man of the Match Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli
Liga Inggris 11 Januari 2026, 23:35
-
Man of the Match Fiorentina vs Milan: Dodo
Liga Italia 11 Januari 2026, 23:24
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


