Terungkap, Nuno Espirito Santo Nyaris Jadi Manajer Baru Arsenal
Serafin Unus Pasi | 14 Januari 2021 21:40
Bola.net - Sebuah gosip beredar mengenai masa depan Mikel Arteta. Manajemen Arsenal dilaporkan sempat ingin menggantikan Mikel Arteta dengan Nuno Espirito Santo.
Beberapa waktu yang lalu, Arteta memang digosipkan akan dipecat Arsenal. Setelah performa The Gunners cukup buruk dan menyebabkan mereka nyaris masuk zona degradasi.
Namun sejak periode Natal, performa Arsenal mulai membaik. Sehingga gosip pemecatan Arteta mulai mereda.
Dilansir dari The Sun, manajemen Arsenal ternyata sempat benar-benar serius ingin memecat Arteta. Mereka bahkan sudah menyiapkan kandidat penggantinya.
Simak kondisi Arteta saat itu di bawah ini.
Kondisi Tidak Meyakinkan
Menurut laporan tersebut, manajemen Arsenal sudah mulai kehilangan kesabaran dengan Arteta di pertengahan Desember.
Mereka sangat kecewa dengan performa Arsenal saat itu. Sehingga mereka mulai bergerak mencari pengganti Arteta.
Menurut laporan tersebut, manajemen Arsenal ingin mencari pelatih yang berpengalaman untuk mengangkat performa The Gunners.
Dekati Nuno
Menurut laporan tersebut, manajemen Arsenal sempat mengadakan pembicaraan dengan Nuno Espirito Santo.
Pelatih Wolverhampton itu dilaporkan tengah mempertimbangkan mencari klub baru. Dibantu sang agen, Jorge Mendes, sempat terjadi pembicaraan di antara Nuno dan Arsenal.
Pembicaraan itu diberitakan sudah hampir masuk ke tahap akhir. Namun dengan membaiknya performa Arsenal, pembicaraan dengan Nuno itu akhirnya tidak dilanjutkan.
Tawarkan ke Klub Lain
Laporan yang sama mengklaim bahwa Jorge Mendes tidak menyerah.
Ia diberitakan tengah mencarikan klub baru untuk Nuno.
(The Sun)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




