Tidak Permanen di Milan, Kyle Walker Buka Pintu untuk Kembali ke Manchester City
Serafin Unus Pasi | 4 April 2025 22:02
Bola.net - Kyle Walker buka suara seputar spekulasi masa depannya. Sang bek menyebut bahwa ia masih bisa kembali ke Manchester City di musim panas nanti.
Sejak bulan Januari 2025 kemarin, Walker lagi merantau ke Italia. Ia bergabung dengan AC Milan dengan status pemain pinjaman.
Dalam kesepakatan peminjaman itu, ada klausul pembelian permanen atas sang bek. Sehingga ia bisa bergabung dengan Rossoneri secara permanen di musim panas nanti.
Baru-baru ini Walker membantah bahwa ia sudah pasti bergabung dengan Milan secara permanen. Sang bek menyebut bahwa ia masih bisa kembali ke Etihad Stadium di musim panas nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Belum Selesai

Dalam wawancaranya baru-baru ini, Walker menyebut bahwa ia saat ini belum berstatus sebagai pemain permanen AC Milan.
Ia menyebut bahwa statusnya masih pemain pinjaman di Rossoneri dan belum ada kesepakatan untuk pembelian permanennya.
"Ketika saya berpamitan kemarin, Pep tiba-tiba berdiri dan memberikan pesan yang indah kepada saya yang intinya ia berterima kasih atas segalanya pada saya. Namun dengar, ini masih belum berakhir. Saya hanya berstatus pemain pinjaman di Milan," buka Walker.
Semua Bisa Terjadi

Lebih lanjut, sang bek menyebut bahwa ia masih bisa pulang ke Manchester City pada musim depan. Namun semua pihak yang terlibat harus bersepakat agar ia bisa kembali ke Etihad Stadium.
"Saya juga mempertimbangkan untuk kembali ke Manchester City di musim panas nanti. Namun semua pihak yang terlibat harus bersepakat agar itu bisa terjadi," sambung Walker.
"Dengar, perjalanan saya dengan Manchester City belum berakhir. Namun kita lihat apa yang akan terjadi nanti," ia menandaskan.
Sudah Ada Gantinya

Manchester City sendiri sejauh ini sudah tidak membutuhkan sosok Walker di tim mereka.
Saat ini Rico Lewis dan Matheus Nunes dipercaya Pep Guardiola untuk mengisi pos bek kanan City.
Klasemen Premier League
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Buruk untuk Liverpool: Alexander Isak Belum Siap Tampil Dua Kali dalam Sepekan
Liga Inggris 16 November 2025, 05:01
-
Gawat! Arsenal Dihantam Kabar Buruk: Gabriel Magalhaes Cedera saat Bela Brasil
Liga Inggris 16 November 2025, 04:01
-
Gak Jadi Beli Striker Baru, MU Putuskan Orbitkan Wonderkid Ini untuk Gantikan Sesko?
Liga Inggris 15 November 2025, 18:16
LATEST UPDATE
-
Sinyal Bahaya untuk Barcelona: PSG Kembali Lirik Gavi
Liga Spanyol 16 November 2025, 12:04
-
Diisukan Jadi Incaran Barcelona Hingga Chelsea, Ini Pengakuan Bek Crystal Palace
Liga Inggris 16 November 2025, 10:58
-
Diincar Chelsea dan Man City, Bek Palace Ini Malah Bermimpi Ingin Gabung Man United
Liga Inggris 16 November 2025, 09:58
-
PBVSI Kirim Timnas Voli Putra Indonesia Jalani TC di China, Demi Raih Emas SEA Games 2025
Voli 16 November 2025, 08:12
-
Juventus Minati Sacha Boey, Berapa Harga yang Diminta Bayern Munchen?
Liga Italia 16 November 2025, 07:00
-
Ruben Amorim Pecahkan TV Saat Marah, Justru Bikin Pemain Manchester United Makin Respek
Liga Inggris 16 November 2025, 06:45
-
Prediksi Italia vs Norwegia 17 November 2025
Piala Dunia 16 November 2025, 06:45
-
Portugal Ajukan Banding ke FIFA, Berupaya Kurangi Hukuman Cristiano Ronaldo
Piala Dunia 16 November 2025, 06:29
-
Jurgen Klopp Resmi Akan Kembali ke Pinggir Lapangan, tapi Tidak Seperti yang Dibayangkan
Piala Dunia 16 November 2025, 06:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
-
8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Premier League, Siapa Paling Akurat?
Editorial 11 November 2025, 13:01






