Tinggalkan Chelsea, David Luiz: Saya Butuh Tantangan Baru
Serafin Unus Pasi | 9 Agustus 2019 14:55
Bola.net - Bek anyar Arsenal, David Luiz angkat bicara seputar kepindannya ke London Utara. Bek asal Brasil itu mengakui bahwa ia butuh tantangan baru sehingga ia angkat kaki dari Chelsea.
Di detik-detik akhir bursa transfer, Arsenal melakukan transfer yang mengejutkan. Mereka mengamankan jasa David Luiz dari Chelsea dengan mahar sekitar 8 juta pounds.
Kepindahan Luiz ke Arsenal ini cukup ganjil. Hal ini dikarenakan sang bek baru saja meneken kontrak baru di Stamford Bridge beberapa bulan yang lalu.
Luiz mengakui bahwa ia pindah ke Arsenal demi mendapatkan tantangan baru dalam karirnya. "Saya benar-benar antusias bermain untuk klub besar ini," ujarnya kepada The Mirror.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Suka Arsenal
Luiz mengungkapkan bahwa sejak kecil ia sudah mengikuti banyak sekali pertandingan Arsenal.
Untuk itu ia tidak menyia-nyiakan kesempatan ketika tim asal London Utara itu memintanya untuk bergabung di musim panas ini.
"Saya tumbuh besar sambil menonton banyak sekali pertandingan Arsenal. Klub ini memiliki banyak pemain hebat di masa lalu, sehingga saya tertarik untuk membantu tim ini meraih hal-hal yang besar."
Sudah Waktunya
Luiz juga membantah bahwa ia pindah dari Chelsea dengan situasi yang buruk. Ia merasa bahwa waktunya di Chelsea sudah habis sehingga ia butuh mencari petualangan baru.
"Siklus saya di Chelsea sudah selesai dan saya sudah mengatakan itu kepada semua orang. Saya mendapatkan sebuah kesempatan besar untuk bergabung dengan klub besar lainnya, dan sepanjang hidup saya saya suka tantangan dan saya tidak pernah takut untuk mencoba."
"Saya rasa tidak banyak pemain yang akan melakukan transfer seperti saya ini, karena mereka mungkin takut atau yang lain sebagainya. Namun saya hanya mencoba melakukan hal besar dalam hidup saya, dan seperti yang saya katakan, siklus hidup saya di Chelsea sudah selesai dan saya siap membuka lembaran baru dalam hidup saya bersama klub ini." ia menandaskan.
Laga Debut
David Luiz berpotensi langsung debut di tim utama Arsenal pada akhir pekan ini.
Ia akan melawat ke St James Park Stadium bersama pasukan The Gunners lainnya untuk berhadapan dengan Newcastle.
(The Mirror / Serafin Unus Pasi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



