Transfer Antony ke Manchester United Buat Chelsea Cuan, Kok Bisa?
Serafin Unus Pasi | 30 Agustus 2022 06:49
Bola.net - Keputusan Manchester United merekrut Antony di musim panas ini menjadi angin segar bagi Chelsea. Klub Premier League itu dilaporkan mendapatkan untung dari transfer tersebut.
Di akhir pekan kemarin, United dilaporkan sukses mengunci transfer kelima mereka di musim panas ini. Tim berjuluk Setan Merah itu berhasil mengamankan jasa Antony dari Ajax Amsterdam.
Setan Merah harus membayar mahar yang cukup tinggi ke Ajax untuk transfer ini. Mereka menebus sang pemain dengan harga sekitar 100 juta Euro.
The Daily Mail mengklaim bahwa transfer Antony ini menjadi berkah bagi Chelsea. The Blues ikut kecipratan rejeki akibat transfer ini.
Mengapa demikian? Simak selengkapnya di bawah ini.
Laku Dijual
Laporan tersebut mengklaim bahwa transfer Antony membawa efek domino. Kepergian sang penyerang membuat Ajax harus mencari penggantinya.
Kebetulan Ajax sudah mengantongi nama pengganti Antony. Mereka ingin merekrut kembali Hakim Ziyech dari Chelsea.
Karena bursa transfer akan segera ditutup, Ajax mulai mengebut proses transfer Ziyech. Jadi Chelsea dilaporkan segera mendapatkan dana segar dari transfer Ziyech.
Sulit Dijual
Keputusan Ajax merekrut Ziyech ini jadi berkah bagi Chelsea. Karena mereka kesulitan melepaskan Ziyech di musim panas ini.
Sang pemain memang tidak masuk dalam rencana Thomas Tuchel. Namun mereka kesulitan menjualnya karena kontraknya yang masih panjang dan gajinya yang cukup besar.
Jadi kepindahan Antony ke MU memuluskan rencana Chelsea untuk menjual Ziyech di musim panas ini.
Sudah Ada Pengganti
Chelsea sendiri tidak risau ditinggal Ziyech. Karena Thomas Tuchel sudah mengantongi pengganti sang pemain.
Sang manajer disebut ingin merekrut Anthony Gordon dari Everton.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:08 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28
LATEST UPDATE
-
Bayern Munchen 12 Kemenangan Beruntun: Mengukir Dominasi di Awal Musim 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 10:22 -
IHSG Rebound Pagi Ini, Kamis 23 Oktober 2025: Sektor Properti Pimpin Penguatan Signifikan
News 23 Oktober 2025, 09:34 -
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04