Usai Gabriel Jesus, Arsenal Diminta Rekrut Dua Pemain Lagi
Aga Deta | 2 Juli 2022 18:30
Bola.net - Kedatangan Gabriel Jesus dianggap masih belum cukup buat Arsenal. Karena itu, The Gunners diminta untuk merekrut dua pemain lagi di bursa transfer musim panas ini.
Arsenal tinggal selangkah lagi menuntaskan transfer Jesus dari Manchester City. Setelah melakukan negosiasi cukup alot, The Citizens akhirnya bersedia melepas sang pemain ke Arsenal.
Jesus akan pindah ke Emirates Stadium dengan biaya transfer sebesar 45 juta pounds. Penyerang asal Brasil itu disebut akan dikontrak sampai lima tahun ke depan.
Jesus akan jadi perekrutan keempat Arsenal pada musim panas 2022 ini. Sebelumnya The Gunners sudah mendatangkan Marquinhos, Fabio Vieira, dan Matt Turner.
Meski sudah mendatangkan sejumlah pemain baru, Kevin Campbell menilai Arsenal masih belum cukup. Menurut mantan striker The Gunners tersebut, Mikel Arteta masih perlu mendatangkan striker dan gelandang lainnya.
Tambah Gelandang
Arsenal belakangan ini dihubungkan dengan Youri Tielemans dari Leicester City. Kevin Campbell menilai gelandang asal Belgia tersebut sangat cocok buat The Gunners.
“Mereka harus memperbaiki lini tengah, membutuhkan lebih banyak gol, membutuhkan lebih banyak kreativitas, oleh karena itu [Youri] Tielemans,” katanya kepada talkSPORT.
Striker Alternatif
Gabriel Jesus akan menjadi pilihan utama di lini depan Arsenal setelah kepergian Pierre-Emerick dan Alexandre Lacazette. Campbell menginginkan The Gunners untuk mendatangkan striker lainnya.
“Saya masih berpikir Arsenal membutuhkan striker alternatif, striker besar, seseorang yang, ketika tim buntu dan tidak berjalan dengan baik, seseorang bisa umpan silang, dan dia bisa menyelesaikannya," tambahnya.
“Saya pikir Arsenal telah melewatkan perubahan alternatif dalam pengaturan dan fleksibilitas Jesus juga berarti dia bisa bermain sebagai starter sebagai sembilan atau dia bisa bermain melebar, dia nyaman di mana saja.”
Klasemen Premier League
Sumber: Metro.co.uk
Baca Juga:
- Double Kill! Setelah Martinez, MU Juga Tikung Arsenal untuk Transfer Youri Tielemans?
- Update Transfer Resmi Premier League 2022/2023
- Setelah Malacia Beres, Manchester United Bakal Fokus Tikung Arsenal Dalam Perburuan Martinez
- Gigit Jari pada Transfer Raphinha, Arsenal Harusnya Menyesal!
- Ruben Neves Dipagari Wolves dengan Harga Mahal, MU dan Arsenal Harus Gigit Jari
- Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool vs Marseille: Dominik Szoboszlai Cetak Gol Free Kick Cerdik
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:39
-
Man of the Match Juventus vs Benfica: Khephren Thuram
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:31
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:10
-
Man of the Match Marseille vs Liverpool: Alisson Becker
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:04
-
Man of the Match Slavia Praha vs Barcelona: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:57
-
Man of the Match Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:16
-
Hasil Atalanta vs Bilbao: Comeback Dramatis, Athletic Menang 3-2 di Bergamo
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:45
-
Hasil Newcastle vs PSV: The Magpies Tampil Perkasa Menang Tiga Gol Tanpa Balas
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:24
-
Hasil Slavia Praha vs Barcelona: Drama Enam Gol, Blaugrana Menang 4-2 di Praha
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:20
-
Hasil Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo Bawa The Blues Raih Kemenangan Tipis
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Hasil Bayern vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane Jadi Pembeda di Allianz Arena
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




