Wow, Mikel Arteta Resmi Copot Ban Kapten Arsenal dari Pierre-Emerick Aubameyang
Serafin Unus Pasi | 14 Desember 2021 19:15
Bola.net - Sebuah keputusan mengejutkan dibuat Mikel Arteta. Manajer Arsenal itu resmi memberhentikan Pierre-Emerick Aubameyang sebagai kapten The Gunners.
Seperti yang sudah diketahui, Aubameyang sudah lama menjabat sebagai kapten The Gunners. Ia mengenakan ban kapten itu sejak tahun 2019, menggantikan Granit Xhaka.
Namun baru-baru ini, ada gelagat aneh dari Arsenal. Pasalnya Aubameyang secara mendadak tidak dibawa saat Arsenal berhadapan dengan Southampton, padahal ia tidak mengalami cedera sedikitpun.
Di akhir laga, Mikel Arteta mengonfirmasi alasannya tidak membawa Aubameyang. Ia menyebut sang striker melakukan pelanggaran disiplin sehingga ia dihukum tidak bermain.
Simak situasi terkini Aubameyang di bawah ini.
Bukan Kapten Lagi
Pada hari Selasa (14/12/2021), Arsenal mengeluarkan pernyataan resmi terkait Aubameyang. Mereka mengonfirmasi penyerang asal Gabon itu sudah bukan lagi kapten mereka.
"Berdasarkan pelanggaran disiplin yang ia lakukan di pekan lalu, Pierre-Emerick Aubameyang tidak lagi menjadi kapten klub ini,"
"Kami berharap seluruh pemain kami, terutama kapten kami untuk mematuhi aturan dan standard yang sudah kami tentukan dan setujui sebelumnya,"
Tidak Dimainkan
Pernyataan resmi Arsenal itu tidak hanya mengumumkan pencopotan Aubameyang sebagai kapten Arsenal. Mereka juga mengumumkan sang striker akan kembali dihukum larangan bermain.
Pada tengah pekan ini, Arsenal akan menjalani pertandingan pekan ke-17 EPL. Mereka dijawdalkan menghadapi West Ham.
Melalui keterangan resmi mereka, Arsenal mengonfirmasi Aubameyang tidak akan masuk ke starting XI mereka di laga ini. Tidak hanya itu, Aubameyang juga tidak akan nampak di bangku cadangan Arsenal.
Pengganti Aubameyang
Dalam keterangan resmi tersebut, Arsenal belum mengumumkan siapa kapten baru Arsenal pengganti Aubameyang. Namun ada dua nama yang berpotensi mengenakan ban kapten The Gunners saat melawan West Ham.
Yang pertama adalah Alexandre Lacazette yang menjabat wakil kapten Arsenal. Atau Granit Xhaka yang saat ini menjabat sebagai kapten ketiga The Gunners.
Klasemen Premier League
(Arsenal FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19








