Agen Pastikan Rugani Bertahan di Juventus
Yaumil Azis | 6 Juni 2018 09:46
Bola.net - - Bek Juventus, Daniele Rugani, cukup kesulitan untuk tampil reguler dalam beberapa kesempatan musim ini. Meskipun demikian, agennya memastikan sang klien tidak ke mana-mana karena klub tak punya niatan untuk melepasnya.
Rugani seringkali disebut sebagai salah satu bek yang menjanjikan untuk Italia. Namun dengan kokohnya pertahanan Juventus yang dikawal oleh Mehdi Benatia dan Giorgio Chiellini, pemain berumur 23 tahun tersebut kesulitan untuk mendapatkan kesempatan bermain.
Meskipun begitu, sang agen, Davide Torchia, menegaskan bahwa kliennya telah mengalami progres jauh di bawah asuhan Massimiliano Allegri. Termasuk statistik yang mengatakan bahwa sang pemain telah bermain cukup banyak di musim ini.
Dia bermain lebih dari 1000 menit di Serie A dan membuat 26 penampilan [di semua kompetisi], 25 di antaranya sebagai starter. Itu adalah sesuatu yang harus digarisbawahi, karena ada banyak rotasi di Juventus. Ini adalah perkembangan yang baik dibanding musim sebelumnya, ujar sang agen kepada TuttoJuve.
Tidak Akan Dijual
Juventus menganggap dirinya tak boleh dijual, dan tak pernah memiliki niatan untuk menjualnya. Klub sangat puas, mereka memiliki rasa hormat yang besar, lanjutnya.
Soal Lazio? Tidak, dia tidak pernah ditawarkan ke klub lain. Bila Bianconeri ingin menjualnya, mereka punya banyak kesempatan untuk melakukannya selama tiga tahun ini, tutupnya.
Rugani di Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57
LATEST UPDATE
-
Bayern Munchen 12 Kemenangan Beruntun: Mengukir Dominasi di Awal Musim 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 10:22 -
IHSG Rebound Pagi Ini, Kamis 23 Oktober 2025: Sektor Properti Pimpin Penguatan Signifikan
News 23 Oktober 2025, 09:34 -
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04