Apakah Mungkin Lionel Messi Pindah ke Inter Milan?
Asad Arifin | 10 Oktober 2020 15:47
Bola.net - Hubungan Lionel Messi dan Barcelona belum benar-benar membaik walau sudah ada keputusan bertahan. Inter Milan pun diyakini menjadi klub yang bisa menjadi pilihan bagi La Pulga di masa depan.
Akhir musim 2019/2020 menjadi momen yang tidak menyenangkan bagi Barcelona. Juga bagi Lionel Messi. Keduanya merasa terpisah dan tidak lagi punya visi yang sama.
Lionel Messi kecewa pada performa tim yang gagal total. Barcelona terpuruk tanpa satu pun gelar dan mencoba bangkit dengan memanggil Ronald Koeman untuk menjabat sebagai pelatih baru.
Lionel Messi akhirnya berdamai dengan Barcelona dan sepakat bertahan. Belakangan, dia juga mulai menerima ide-ide baru yang dibawa Ronald Koeman termasuk melepas sahabatnya Luis Suarez.
Lionel Messi ke Inter Milan?
Esteban Cambiasso, mantan pemain Inter Milan dan timnas Argentina, yakin bahwa masa depan Lionel Messi adalah Barcelona. Dia ragu ada peluang bagi Inter Milan untuk bisa membawa La Pulga ke Italia.
"Lionel Messi - Inter Milan? Saya tidak hidup di bursa transfer. Saya selalu menunggu akhir dan kemudian saya membuat penilaian," kata Cambiasso dikutip dari Goal International.
Cambiasso pernah 10 tahun bermain di Inter Milan. Sebagai rekan Lionel Messi di timnas Argentina, dia tahu betul kemampuan sang megabintang. Tentu saja dia akan sangat senang jika transfer itu terjadi.
"Realitas mengatakan bahwa Lionel Messi masih di Barcelona dan dia masih termotivasi untuk bermain untuk Blaugrana. Kami ingin melihat sepak bolanya lagi, yang terbaik."
"Apakah dia bahagia? Saya pikir ya, seperti biasa," tegas Cambiasso.
Lionel Messi Susul Luis Suarez ke Atletico Madrid?
Belakangan, muncul juga Atletico Madrid yang mungkin bisa menjadi pilihan bagi La Pulga saat kontraknya di Barcelona habis pada Juni 2021 mendatang. Hal ini tidak lepas dari keberadaan Luis Suarez di Atletico.
Namun, Luis Suarez sendiri ragu dengan peluang Lionel Messi pindah klub.
"Ada kemungkinan Messi bermain untuk klub lain, tapi jika dia merasa nyaman, bahagia lagi, dan dewan [pengganti Bartomeu] lain datang, dia akan ingin terus di klub," kata Luis Suarez.
"Sebagai seorang teman, saya akan senang jika dia melakukannya dengan baik di Barcelona dan jika dia harus pergi ke klub lain, saya juga akan senang," kata Luis Suarez.
Sumber: Goal International
Baca Ini Juga:
- Romelu Lukaku Akui Jadikan Thierry Henry Sebagai Mentor
- Romelu Lukaku Ungkap Alasan Tolak Medali Runner-up di Final Liga Europa
- Murah Banget, Raiola Minta Milan Beri Klausul Rilis 30 Juta Euro Pada Donnarumma
- Cristiano Ronaldo Emosi dan Jadi Pemain Pertama yang Tolak Karantina Skuat Juventus
- Akhirnya, Zlatan Ibrahimovic Sukses Kalahkan Virus Corona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
-
Lawan Barcelona di Liga Champions Sudah Tidak Bermain Selama Lebih dari Sebulan
Liga Champions 19 Januari 2026, 15:00
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




