Belum Sepakat Soal Gaji, AC Milan Segera Bertemu Franck Kessie
Asad Arifin | 19 Juli 2021 14:35
Bola.net - AC Milan bertindak cepat demi mengamankan jasa Franck Kessie lebih lama lagi. Dalam waktu dekat, Milan akan berjumpa Kessie untuk bisa mendapatkan kesepakatan kontrak baru dan negosiasi utama adalah tentang gaji.
Kontrak Kessie dengan Milan akan berakhir pada 30 Juni 2022 nanti. Situasi inilah yang membuat Rossoneri harus bergerak cepat untuk bisa mendapatkan tanda tangan Kessie. Milan tidak ingin melepas Kessie.
Milan nampaknya tidak ingin kasus Hakan Calhanoglu dan Gigio Donnarmma terulang. Kedua pemain pindah dengan status bebas transfer karena tidak menyepakati kontrak baru. Milan tidak ingin kasus Kessie berakhir dengan cerita yang sama.
Belum Sepakat
Jurnalis Italia, Nicolo Schira, melaporkan bahwa antara Milan dan Kessie belum mencapai kata sepakat. Gaji yang diajukan pihak Kessie masih terlalu tinggi dari tawaran yang diberikan kubu AC Milan.
Kessie meminta 6 juta euro per musim. Jika permintaan itu dipenuhi, maka pemain asal Pantai Gading akan segera meneken kontrak baru. Namun, Milan punya tawaran lebih rendah yakni 5 juta euro per musim plus bonus.
Tawaran dari Milan itu sudah naik dari nilai yang diajukan sebelumnya. Dalam waktu dekat, Milan akan bertemu dengan agen Kessie untuk membahas kontrak baru. Negosiasi diyakini tidak akan menemui kendali.
Milan Punya 6 Pemain Baru
Sementara itu, di bursa transfer awal musim 2021/2022, Milan cukup aktif mencari pemain baru. Sejauh ini, Milan sudah punya enam pemain baru yakni:
- Fikayo Tomori [Chelsea] - 28 juta euro
- Sandro Tonali [Brescia] - 7 juta euro
- Fode Ballo-Toure [AS Monaco] - 5 juta euro
- Mike Maignan [Lille] - 15 juta euro
- Olivier Giroud [Chelsea] - 2 juta euro
- Brahim Diaz [Real Madrid] - 3 juta euro
Sumber: Nicolo Schira
Baca Ini Juga:
- Butuh Pengganti Arthur, Juventus Hidupkan Minat Terhadap Gelandang Ini
- Transfer Resmi Serie A: Juventus dan Napoli Sepi, Duo Milan Makin Agresif
- Menebak Formasi AC Milan Bersama Olivier Giroud
- MU Tolak Lepas Alex Telles, Jose Mourinho Siap Boyong Bek Kiri Timnas Uruguay
- AC Milan Angkut Ballo-Toure, Fans: Siapanya Balotelli? Next Maicon? Next Vlasic!
- Juventus Sekarang Soal Chiesa, Bukan Cristiano!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





