Demi Mengembalikan Performa, Paulo Dybala Bekerja Keras di Sesi Latihan Juventus
Yaumil Azis | 18 November 2020 00:46
Bola.net - Belakangan ini, performa Paulo Dybala di Juventus kerap mendapatkan sorotan. Beberapa kalangan menganggap performa pria asal Argentina tersebut tidak secemerlang pada musim kemarin.
Sebagai informasi, Paulo Dybala mampu menghasilkan 17 gol dan 14 assist pada musim kemarin. Sementara pada musim ini, pria berusia 27 tahun tersebut baru mencetak satu gol saja.
Gol tersebut didapatkan saat Juventus bertemu Ferencvaros dalam laga lanjutan fase grup Liga Champions. Perlu dicatat bahwa gol tersebut bisa didapatkan karena penjaga gawang Ferencvaros, Denes Dibusz, melakukan blunder fatal.
Performanya memang sempat terganggu oleh cedera yang diderita pada awal musim. Namun sampai sekarang, eks pemain Palermo tersebut belum juga mencapai puncak performanya seperti sedia kala.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Paulo Dybala Paling Rajin
Dybala nampaknya tidak betah dengan situasi yang sedang dialami. Beruntung, ia punya waktu yang cukup panjang untuk mengembalikan performanya seperti sedia kala dengan adanya pekan internasional.
Awalnya, Dybala diproyeksikan akan masuk skuad Timnas Argentina untuk menjalani laga-laga kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL. Namun pada detik-detik terakhir, ia dikeluarkan karena mengalami masalah fisik.
Sekarang Dybala sudah dibolehkan mengikuti sesi latihan Bianconeri. Menurut laporan Tuttosport, Dybala adalah salah satu pemain yang paling sering terlihat di tempat latihan klub. Bahkan ketika Andrea Pirlo tidak berada di sana.
Menjalani Program Latihan Khusus
Lebih lanjut, Dybala dilaporkan sedang menjalankan program latihan khusus untuk mengembalikan performanya seperti di musim sebelumnya. Saat pemain diberi waktu beristirahat, ia berlatih di Continassa sendirian.
Diketahui bahwa Dybala sangat ingin bermain sejak menit awal saat Juventus kembali beraksi di pentas Serie A pada akhir pekan nanti. Cristiano Ronaldo dkk akan berhadapan dengan Cagliari di markasnya, Allianz Stadium.
Belakangan ini jumlah penampilan Dybala memang sangat terbatas. Dalam beberapa kesempatan, ia kerap bermain di tengah-tengah babak kedua sebagai pengganti. Karena itu, ia jadi tidak memiliki banyak waktu untuk membuat dampak.
(Football Italia)
Baca Juga:
- Juventus Mulai Ragu Datangkan Paul Pogba?
- Napoli Coba Bajak Transfer Emerson Palmieri ke Juventus
- Dengan Tulus, Legenda Iran Ini Doakan Ronaldo Pecahkan Rekor Golnya di Level Internasional
- 4 Klub yang Berpotensi Jadi Pelabuhan Karir Sergio Ramos Berikutnya
- Saingi Manchester United, Juventus Juga Kejar Wonderkid Ajax Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Gol Leao Bikin Milan Melesat, Modric Punya Harapan Khusus untuk Sang Bintang
Liga Italia 20 Oktober 2025, 16:52 -
Leao Bersinar, Modric Tersenyum: Hubungan Baru yang Bikin AC Milan Makin Menakutkan
Liga Italia 20 Oktober 2025, 16:19 -
4 Gol, 4 Assist: Nico Paz Sedang Memasak di Serie A!
Liga Italia 20 Oktober 2025, 12:34 -
Allegri si 'Tukang Rem' Euforia
Liga Italia 20 Oktober 2025, 10:00
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04