Mario Balotelli: Tifosi Lazio Memalukan!
Ari Prayoga | 5 Januari 2020 23:53
Bola.net - Penyerang Brescia, Mario Balotelli mengungkapkan kekesalan dirinya usai menjadi korban pelecehan berbau rasis dalam laga kontra Lazio, Minggu (5/1/2020).
Balotelli membuka keunggulan bagi timnya pada menit ke-18. Sayang, Brescia gagal mempertahankannya dan akhirnya menyerah dengan skor 1-2.
Bagi Brescia, kekalahan ini membuat mereka masih terpuruk di zona degradasi. Saat ini Brescia menduduki peringkat 18 di tabel klasemen sementara Serie A.
Respons Balotelli
Dalam laga ini, pertandingan sempat dihentikan oleh wasit setelah Balotelli memberitahu wasit mengenai chant alias nyanyian berbau diskriminasi yang dilakukan oleh tifosi Lazio di tribun penonton.
Pengumuman dari stadion pun sempat dilakukan. Pengumuman ini mendesak para tifosi untuk tak menyanyikan chant berbau diskriminasi dan mengancam laga akan ditunda jika nyanyian terus berlanjut. Tifosi Brescia pun kemudian berteriak, 'Mario, Mario' sebagai bentuk dukungan kepada Balotelli.
Seusai laga ini, Balotelli lewat akun Instagram pribadinya mengecam tingkah para tifosi Lazio dalam laga tersebut.
"Kekalahan yang menyakitkan tapi akan kembali dengan lebih kuat dan kami berada di jalur yang tepat! Tifosi Lazio yang hari ini berada di stadion MEMALUKAN #saynotoracism." demikian tulis Balotelli.
Balotelli dan Rasisme
Sejak kembali ke Italia pada musim panas kemarin, Balotelli masih kerap menjadi korban pelecehan berbau rasisme, baik di dalam maupun di luar stadion.
Balotelli sempat memberikan respons keras dengan menendang bola ke arah tribun penonton kala Brescia bertandang ke markas Hellas Verona pada awal November lalu.
Sementara itu, kontroversi terkait Balotelli dan rasisme kembali merebak pada akhir November lalu, tepatnya ketika presiden Brescia, Massimo Cellino menyebut Balotelli dengan kata-kata 'hitam'.
Sumber: Instagram @mb459
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 19 Januari 2026, 08:38
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








