Nelangsanya Awal Karir Jorginho, Frustrasi di Verona dan Nyaris Turun Kasta ke Serie D Italia
Dimas Ardi Prasetya | 11 Juni 2021 03:02
Bola.net - Gelandang Chelsea Jorginho mengungkapkan dirinya dulu pernah frustrasi karena tak mendapat jatah bermain di Verona dan bahkan sempat nyaris turun kasta bermain di Serie D demi mendapat kesempatan bermain reguler.
Jorginho sekarang merupakan merupakan pilar lini tengah Chelsea. Sejauh ini ia telah berhasil membantu The Blues meraih dua gelar besar di level Eropa.
Pada musim 2018-19 lalu, Chelsea diantarkannya meraih gelar Liga Europa. Lalu pada musim 2020-21 ini, Jorginho membantu The Blues memenangi gelar Liga Champions.
Sekarang ia bisa dibilang cukup sukses. Akan tetapi tidak demikkian dengan masa-masa awal karirnya.
Tak Dimainkan di Verona
Jorginho mengawali karirnya di Verona. Ia menimba ilmu di akademi klub tersebut.
Jorginho dipromosikan ke tim senior pada tahun 2010 saat tim tersebut masih di Serie B. Namun ia mengalami masa-masa sulit bersama pelatih Verona kala itu, Andrea Mandorlini.
Jorginho mengaku saat itu Mandorlini tak tahu di mana harus memainkan dirinya. Sampai pada akhirnya, ia sama sekali tak dimainkan oleh sang pelatih.
“Mandorlini memainkan saya di semua posisi selama pramusim: bek kanan, bek tengah, di mana saja. Saya berharap mendapatkan beberapa menit, tetapi kemudian musim dimulai dan saya bahkan tidak masuk bangku cadangan,” ungkapnya pada The Telegraph.
Frustrasi dan Nyaris Pindah ke Serie C
Jorginho mengaku pada satu titik, ia akhirnya merasa ini tak bisa dibiarkan terlalu lama. Maka dari itu ia memutuskan untuk mencoba pindah klub.
“Saya tidak bermain lagi selama sebulan, jadi saya menelepon agen saya Joao [Santos] dan mengatakan kepadanya, 'Saya akan pergi Januari!'"
Pemain yang sekarang berusia 29 tahun itu kemudian mengungkapkan dirinya mendapat tawaran untuk gabung dengan klub Mantova di Serie D. Ia pun sempat nyaris pindah ke klub tersebut.
"Saya juga mendapat telepon dari pelatih yang bekerja dengan saya di Sambonifacese, Claudio Valigi. Ia telah menandatangani kontrak dengan Mantova di divisi empat dan mengatakan kepada saya: 'Jorge, saya tahu Anda berada di Serie B dengan Verona, tetapi jika Anda ingin bermain, kami membutuhkan Anda di sini.' tetapi begitu saya menutup telepon, saya benar-benar memanggil Joao, 'Dengar, saya akan pergi ke Mantova'. Ia malah meminta saya untuk bersikap tenang," tuturnya.
Titik Balik Karir Jorginho
Jorginho akhirnya tak jadi merapat ke Mantova. Ia bertahan bersama Verona.
Keputusan itu memang tepat. Sebab beberapa pekan kemudian, pintu pertama menuju karirnya yang sekarang ini terbuka.
“Dan kemudian, dua atau tiga minggu kemudian, dalam pertandingan melawan Bari, salah satu pemain kami cedera di babak pertama dan Mandorlini melihat saya di bangku cadangan dan tampak putus asa, 'Ya Tuhan, apa yang harus saya lakukan?'"
"Ia memasukkan saya dan kami menang di laga tandang 1-0. Minggu berikutnya, saya mulai sejak menit pertama melawan Empoli dan mencetak gol dan memberikan assist. Saya adalah man of the match. Semuanya berubah setelah itu. Itu adalah titik balik bagi saya," seru Jorginho.
Setelah itu Jorginho pindah ke Napoli pada tahun 2014. Ia kemudian pindah ke Chelsea pada tahun 2018.
(The Telegraph)
Baca Juga:
- Bawa Chelsea Juara Liga Champions, Untung Jorginho Batal Pensiun Dini
- Reaksi Lampard Soal Sindiran Jorginho: Selalu Ada Pemain yang Begitu
- 3 Pemain Chelsea Bakal Dapat Kontrak Baru, Termasuk Jorginho
- Chelsea Kalah di Final FA Cup, Salahnya Jorginho?
- Jorginho: Saya Tinggalkan Chelsea?
- Chelsea Dikalahkan Arsenal karena Jorginho Melanggar Aturan Tuchel
- Demi Jorginho, Barcelona Tumbalkan Pemain Ini?
- Berubah Pikiran, Jorginho Bertahan di Chelsea?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



