Paqueta Menyambung Jejak Kaka
Gia Yuda Pradana | 11 Februari 2019 10:43
Bola.net - - AC Milan menang 3-0 ketika meladeni Cagliari di San Siro pada giornata 23 Serie A 2018/19, Senin (11/2). Lucas Paqueta mencetak satu gol untuk Milan dalam laga ini, dan menyambung jejak Kaka.
Milan mengalahkan Cagliari 3-0 lewat bunuh diri Luca Cepitelli menit 13, serta gol-gol Paqueta menit 22 dan Krzysztof Piatek menit 62.
Sebelum Paqueta, gelandang Brasil terakhir yang mencetak gol untuk Milan di Serie A adalah Kaka. Dia melakukannya 1779 hari yang silam.
Scroll terus ke bawah.
Kaka vs Chievo
Sebelum Paqueta, gelandang Brasil terakhir yang mencetak gol untuk Milan di Serie A adalah Kaka. Dia melakukannya ketika melawan Chievo, juga di San Siro, pada 29 Maret 2014.
Ketika melawan Chievo waktu itu, Milan juga menang dengan skor 3-0. Kaka, yang memainkan pertandingan ke-300 dengan seragam Milan, memborong dua gol. Mario Balotelli menyumbang satu gol.
Dua gol kontra Chievo itu adalah dua gol terakhir Kaka di Serie A.
Kaka merupakan salah satu pemain terbaik yang pernah dimiliki Milan. Mantan gelandang Brasil itu mencetak total 104 gol dalam 307 penampilan selama dua periode membela Milan (2003-2009, 2013-2014).
Kaka membawa Milan meraih lima buah trofi. Dia juga meraih Ballon d'Or 2007, mengalahkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Berita Video
Berita video peringkat 10 besar pesepak bola dengan gaji termahal yang didapat termasuk Cristiano Ronaldo. Sumber data dari L'Equipe.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






