Penampilan Milan, Meski Kalah dari Inter, Dipuji Gattuso
Dimas Ardi Prasetya | 18 Maret 2019 06:23
Bola.net - - Pelatih AC Milan Gennaro Gattuso mengaku cukup senang dengan performa tim asuhannya meski dikalahkan oleh Inter Milan.
Derby della Madonninna tersaji pada giornata 28 Serie A. Milan menjamu rival sekotanya, Inter, di San Siro.
Sayangnya di laga itu, Milan malah kalah 2-3. Kekalahan itu membuat posisi Rossoneri di liga turun satu peringkat ke posisi keempat.
Tak Terlalu Kecewa
Usai pertandingan, Gattuso mengaku tak terlalu kecewa dengan performa MIlan. Sebab ia menilai timnya tampil cukup bagus jika meihat penampilan Inter.
“Saya pikir setelah tertinggal 2-0, tim lain mana pun akan kolaps. Inter menggabungkan kualitas dengan kekuatan fisik, jadi saya senang dengan performa [Milan]. Jika kami tidak melakukan apa yang kami inginkan di babak pertama, pujiannya jatuh ke Inter," ucapnya pada Sky Sport Italia.
“Kami menciptakan peluang, kami nyaris menyamakan kedudukan pada akhirnya. Terlalu banyak ruang dan kami membuat kesalahan," keluh Gattuso.
Kessie vs Biglia
Laga itu sendiri dinodai aksi perseteruan antara Franck Kessie dengan Lucas Biglia. Insiden itu terjadi ketika Kessie ditarik keluar dan terlihat kesal.
Ia kemudian disambut oleh Lucas, yang berada di bangku cadangan. Gelandang asal Argentina itu kemudian mengatakan sesuatu, yang pada akhirnya membuat marah gelandang Pantai Gading tersebut.
Kessie bahkan sampai harus dipegangi beberapa rekan setimnya, termasuk Ricardo Rodriguez dan Ignaio Abate. Sebab jika tidak demikian, ia akan menghajar Biglia.
“Kekalahan yang paling menyakitkan bagi saya adalah Kessie dan melihat apa yang terjadi di bangku cadangan. Itu adalah sesuatu yang tidak bisa saya terima dengan cara saya melihat sepakbola, cara saya melihat tim dan etika grup," tegas Gattuso.
Berita Video
Berita video 8 tim yang lolos ke perempat final Piala Presiden 2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









