Punya Ronaldo, Juventus Masih Tetap Favorit Juara Serie A
Aga Deta | 8 September 2020 11:13
Bola.net - Mantan striker Inter Milan, Juary, membeberkan pendapatnya mengenai siapa yang bakal jadi juara Serie A musim depan. Ia percaya Juventus masih menjadi kandidat terkuat untuk meraih scudetto musim depan.
Pada musim lalu, Juventus berhasil menempati posisi teratas klasemen akhir Serie A dengan nilai 83. Mereka unggul satu angka atas Inter Milan yang berada di posisi kedua.
Gelar juara itu menjadi raihan scudetto ke-9 secara beruntun bagi Si Nyonya Tua. Hal itu sekaligus kian menancapkan dominasi mereka di kasta tertinggi sepak bola Italia.
Namun, Juventus melakukan pergantian pelatih pada musim panas ini. Mereka memecat Maurizio Sarri dan menggantinya dengan Andrea Pirlo.
Juventus Favorit
Banyak yang menilai Inter Milan bisa menjegal Juventus dalam perburuan gelar Serie A pada musim depan. Namun, Juary tidak berpikir demikian.
“Favorit untuk Scudetto? Saya pikir itu tetap Juventus, bahkan jika Inter bersama Conte bisa tampil dengan sangat baik," kata Juary kepada FcInterNews.
Punya Ronaldo
Cristiano Ronaldo mencetak 37 gol pada musim lalu. Juary menilai bintang Portugal itu masih tetap memainkan peran penting untuk Bianconeri musim depan.
"Juve bersama Cristiano Ronaldo, mereka selalu di depan semua orang," imbuh Juary.
"Mereka lebih kuat, kemudian di belakang mereka ada Inter dan Napoli, tapi saya pikir ini akan menjadi musim yang hebat dan kami juga akan mengawasi Atalanta.”
Sumber: Sempre Inter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





