Review: Kado Manis Milan Untuk Laga ke 300 Kaka
Editor Bolanet | 30 Maret 2014 04:45
Milan tancap gas dan langsung unggul di menit keempat. Memanfaatkan sodoran Adil Rami, tendangan Mario Balotelli dari jarak dekat gagal dibendung oleh kiper Michael Agazzi. Dua menit berselang, Agazzi dipaksa bersusah payah menahan tendangan keras Adel Taarabt dari luar kotak penalti. Peluang pertama Chievo hadir di menit ke 15 ketika Simone Bentoviglio melepaskan dua tendangan ke arah gawang, namun semuanya gagal menemui sasaran.
Di menit ke 27, Rossoneri mampu menggandakan keunggulan melalui Kaka memanfaatkan umpan terobosan Keisuke Honda. Gol ini terasa spesial karena ditorehkan dalam laga ke 300 pemain asal Brasil ini bersama Milan.
Honda berkesempatan menutup babak pertama dengan keunggulan tiga gol, namun tendangannya saat tinggal berhadapan satu lawan satu melawan Agazzi malah melambung dari gawang. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Rossoneri memperoleh peluang melalui sundulan Honda yang mampu dimentahkan dengan gemilang oleh Agazzi. Bola yang masih bergulir lantas mampu dimanfaatkan Kaka melalui tembakan melengkung cantik untuk mengubah kedudukan menjadi 3-0.
Usai terjadinya gol ketiga, Milan mengendurkan tekanan meski tetap mendominasi peraminan. Sejumlah peluang melalui kaki Michael Essien, Urby Emanuelson, dan Mario Balotelli sempat lahir meskipun tidak terlalu membahayakan gawang lawan.
Chievo mendapatkan kesempatan memperkecil kedudukan saat mendapatkan hukuman penalti di masa injury time setelah Cyril Thereau diganjar Cristian Zaccardo di kotak terlarang. Eksekusi penalti yang diambil sendiri oleh Thereau hanya membentur mistar gawang, skor 3-0 untuk tuan rumah bertahan hingga peluit panjang berbunyi.
Hasil ini untuk sementara mendongkrak posisi Milan ke urutan sembilan klasemen sementara dengan koleksi 42 angka. Sementara Chievo masih belum beranjak dari posisi 16 dengan perolehan 27 poin.
Statistik Milan - Chievo:
Penguasaan bola: 56% - 44%
Shot (on goal): 17 (5) - 8 (1)
Corner: 11 - 4
Pelanggaran: 16 - 11
Offside: 0 - 1
Kartu kuning: 0 - 0
Kartu merah: 0 - 0
Susunan Pemain:
AC Milan: Abbiati; Zaccardo, Bonera, Rami, Emanuelson; De Jong (Poli 60'), Muntari (Essien 45'); Honda, Kaká (Robinho 74'), Taarabt; Balotelli
Chievo Verona: Agazzi; Sardo, Dramé (Cesar 68'), Frey, Dainelli, Bernardini; Radovanovic, Bentivoglio, Hetemaj (Guarente 77'); Obinna (Thereau 63'), Paloschi
(bola/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24
-
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST UPDATE
-
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Man of the Match Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Virgil van Dijk
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:05
-
Man of the Match Galatasaray vs Bodo/Glimt: Victor Osimhen
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:00
-
Man of the Match Athletic Bilbao vs Qarabag: Gorka Guruzeta
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04





