Spalletti Masih Butuh Striker Baru, Juventus Kini Seriusi Target Lamanya yang Gagal Bersinar di Man United
Dimas Ardi Prasetya | 27 Januari 2026 16:12
Bola.net - Juventus kembali aktif di bursa transfer musim dingin Januari 2026 dengan satu prioritas jelas. Bianconeri membutuhkan tambahan striker baru untuk mengatasi krisis di lini depan.
Masalah di sektor ujung tombak tak bisa lagi ditunda. Cedera panjang yang dialami Dusan Vlahovic membuat stok penyerang Juventus semakin terbatas.
Situasi itu memaksa manajemen bergerak mencari solusi jangka pendek yang realistis. Juventus pun mulai melirik opsi dari luar Serie A.
Di tengah pencarian tersebut, satu nama mulai mengemuka secara serius. Joshua Zirkzee kini disebut-sebut masuk dalam radar transfer Si Nyonya Tua.
Spalletti Ungkap Tipe Striker Ideal Juventus

Komentar Luciano Spalletti setelah laga besar melawan Napoli memberi gambaran jelas arah pencarian Juventus. Ia menilai Bianconeri membutuhkan tipe penyerang yang berbeda dari yang ada saat ini.
Menurut Spalletti, Juventus tak sekadar butuh pencetak gol murni. Mereka memerlukan striker yang mampu terlibat dalam permainan dan memenangkan duel fisik.
Kebutuhan itu menjadi krusial di tengah absennya Vlahovic. Tanpa sosok target man yang kuat, Juventus kerap kesulitan menjaga keseimbangan serangan.
“Ada striker seperti Hojlund yang turun ke lini tengah, Anda menendang bola ke arahnya, dan ia tetap bisa mengendalikan permainan,” kata Spalletti kepada DAZN via Football Italia.
“Itu sesuatu yang tidak kami miliki. David bagus untuk mencetak gol, tetapi jika Anda melihat lebih jauh, Anda juga membutuhkan seseorang yang berduel fisik dengan bek tengah. Kami tidak membutuhkan striker untuk mencetak gol, tetapi untuk pekerjaan semacam itu. David sangat kuat, tetapi ia tidak bisa melakukan pekerjaan seperti itu," terangnya.
Juventus Incar Zirkzee Usai En-Nesyri Gagal

Upaya Juventus mendatangkan Youssef En-Nesyri akhirnya menemui jalan buntu. Direktur klub Giorgio Chiellini mengakui sang pemain lebih memilih transfer permanen.
Kegagalan tersebut membuat Juventus langsung mengalihkan fokus ke target lain. La Gazzetta dello Sport melaporkan Joshua Zirkzee kini menjadi kandidat serius.
Striker Belanda berusia 24 tahun itu tengah mengalami masa sulit di Manchester United. Minimnya menit bermain membuat posisinya di Timnas Belanda untuk Piala Dunia 2026 ikut terancam.
Menurut laporan tersebut, Juventus tengah menjajaki kemungkinan meminjam Zirkzee dengan opsi pembelian. Bianconeri sebelumnya juga sempat mencoba merekrut sang striker pada musim panas 2024.
Klasemen Liga Italia
(Football Italia/Gazzetta dello Sport)
Baca Juga:
- Situasi Darurat Lini Belakang, Carragher Minta Liverpool Segera Bertindak Sebelum Bursa Transfer Januari 2026 Berakhir
- Marc Casado Aman di Camp Nou, Hansi Flick Tak Mau Lepas
- Liverpool Kalahkan Man United Dalam Perburuan Bintang Muda Palace Ini
- Reuni Mengejutkan: Andre Onana Bisa Gantikan Gantikan Yann Sommer di Inter Milan
- Kontrak Menipis, Ini 4 Opsi Bek yang Bisa Diangkut Liverpool di Januari 2026: Bek Dortmund Masuk, Ada Pemain Incaran Man Utd Juga
- Krisis Bek di Tengah Musim, Jamie Redknapp Desak Liverpool Bantu Arne Slot Januari Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Club Brugge vs Marseille 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 17:27
LATEST UPDATE
-
Kritik Wasit Pep Guardiola Dinilai Tak Logis, Ini Rangkaian Faktanya
Liga Inggris 27 Januari 2026, 19:14
-
Masa Depan Bruno Fernandes di Old Trafford Dipertanyakan, Begini Dilema Man United
Liga Inggris 27 Januari 2026, 18:46
-
Monaco vs Juventus: Seharusnya Jadi Milik Si Nyonya Tua
Liga Champions 27 Januari 2026, 18:16
-
Dari Penentu ke Korban: Gol Menit Akhir Jadi Musuh Baru Liverpool
Liga Inggris 27 Januari 2026, 18:15
-
Napoli vs Chelsea: Ada Nama Conte dan Lukaku di Antaranya
Liga Champions 27 Januari 2026, 17:47
-
Prediksi Club Brugge vs Marseille 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 17:27
-
Benfica vs Real Madrid: Ujian Berat Tuan Rumah Hadapi Raksasa Spanyol
Liga Champions 27 Januari 2026, 17:13
-
Depan Loyo Tapi Belakang Kuat, Ini 5 Pelajaran Duel Roma vs Milan
Liga Italia 27 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Leverkusen vs Villarreal 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 16:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05




