Syarat Mutlak Inter Milan Bisa Tembus Empat Besar
Asad Arifin | 13 Maret 2018 20:07
Bola.net - - Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, menyebut ada syarat mutlak yang harus dipenuhi oleh timnya jika ingin menembus posisi empat besar Serie A musim 2017/18 ini. Spalletti mewajibkan Inter menang di tujuh laga mendatang.
Inter memang memasang target lolos empat besar klasemen akhir Serie A musim ini. Di posisi tersebut, maka Inter akan bermain di zona kualifikasi Liga Champions. Tapi, hingga pekan ke-28, Inter masih berada di posisi kelima klasemen.
Mauro Icardi dan kolega mendapatkan 52 poin dari 27 laga. Sementara, di posisi ke-4 ada AS Roma yang dengan keunggulan satu poin, namun sudah memainkan 28 laga.
“Jika kami ingin finish di empat besar, maka kami harus memenangkan setidaknya enam atau tujuh laga antara sekarang hingga akhir musim. Tapi, itu saja tidak mungkin cukup. Kami harus bermain sebaik mungkin,” ucap Spalletti.
Serie A musim 2017/18 sendiri masih menyisakan 11 laga untuk Inter. Masih terbuka peluang untuk ada di posisi empat besar maupun tergusur dari empat besar.
Karena itu, Spalletti meminta Inter untuk terus menjaga performa hingga akhir musim. Mantan pelatih AS Roma tersebut, meminta Inter untuk untuk fokus pada setiap lawan dan tidak memilih-milih lawan antara tim besar dan kecil.
“Biasanya, melawan tim yang lebih lemah, kami terkesan bisa memilih, apakah kami akan bermain dengan tempo lebih lambat, bermain dengan level yang rendah, yang tidak cukup untuk bisa meraih kemenangan,” tandas Spalletti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Juventus vs Cremonese 13 Januari 2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 02:45
-
Man of the Match Fiorentina vs Milan: Dodo
Liga Italia 11 Januari 2026, 23:24
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
LATEST UPDATE
-
Rencana B Juventus Bikin Kaget, Nama Anak Legenda Milan Masuk Daftar Belanja
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:39
-
Lewati 3 Bulan Berat, Vinicius Akhiri Puasa Gol di Final Supercopa de Espana!
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 07:00
-
Inter Milan Siap Bajak Dusan Vlahovic dari Juventus, AC Milan Terancam Kena Tikung!
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:00
-
Vinicius Ditarik Keluar di Final Supercopa, Xabi Alonso Beri Penjelasan
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 06:53
-
Bukan Hanya Masalah Mental, Ini Peringatan Fletcher untuk Calon Pelatih Baru MU
Liga Inggris 12 Januari 2026, 06:15
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 05:36
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





