Tekad Calabria Musim Depan: Kalahkan Calhanoglu di Derby Milan
Dimas Ardi Prasetya | 30 Juli 2021 18:02
Bola.net - Davide Calabria memperingatkan Hakan Calhanoglu bahwa ia akan melakukan upaya apapun agar AC Milan bisa mengalahkan Inter Milan di laga derby della madonnina.
Milan meraih sukses pada musim 2020-21 kemarin. Mereka akhirnya berhasil masuk lagi ke zona empat besar Serie A.
Dengan demikian mereka bisa main di Liga Champions musim depan. Sayangnya kekuatan Milan malah melemah.
Pasalnya dua pemain andalan mereka memilih cabut dari San Siro. Mereka adalah Gigi Donnarumma dan Hakan Calhanoglu.
Respon Calabria
Gianluigi Donnarumma dan Hakan Calhanoglu adalah dua tulang punggung tim AC Milan. Sayangnya mereka lepas begitu saja dari genggaman Rossoneri secara gratis.
Sebab kontraknya berakhir musim panas ini. Donnarumma akhirnya gabung PSG sementara Calhanoglu menerima pinangan Inter Milan.
Davide Calabria dimintai komentarnya soal keputusan Calhanoglu yang berkhianat ke Inter. Namun Calabria enggan membahas hal tersebut.
“Sekali lagi, saya tidak tahu semua detailnya dan saya tidak suka mengomentari pilihan orang lain. Jika ia pikir ia membuat pilihan yang tepat, tidak apa-apa," tegasnya pada Corriere dello Sport.
Calabria Bertekad Kalahkan Inter dan Calhanoglu
Davide Calabria menambahkan, ia mendoakan Hakan Calhanoglu agar meraih sukses bersama Inter Milan. Namun ia juga sekaligus memberikan ancaman kepadanya.
Ia menegaskan siap membawa Milan mengalahkan Inter dan Calhanoglu dalam derby della madonnina musim depan. Dan untuk itu ia bersedia melakukan apa pun di atas lapangan.
"Saya berharap yang terbaik untuknya. Saya akan senang bertemu dengannya di derby, tetapi saya akan melakukan apa saja untuk menang,” tegas Calabria.
(Corriere dello Sport)
Berita AC Milan Lainnya:
- AC Milan + Hakim Ziyech = Sempurna
- AC Milan Dekati Isco, Benarkah?
- Apa yang Bisa Diberikan Olivier Giroud untuk AC Milan?
- Drama Kaio Jorge: Awalnya Pilih Milan, Lalu Teken Pra-Kontrak di Juve, Kini Punya Masalah Hukum
- Daftar Skuad AC Milan Musim 2021/2022: Punya 7 Gelandang, Siap Bersaing untuk Gelar Scudetto?
- Kata Calabria Soal Kepergian Donnarumma: Ada Hal-hal yang tak Diketahui Siapa pun
- Tak Cuma Kaio, Milan Kini Juga Terancam Gagal Boyong Vlasic
- 2 Hadiah Spesial AC Milan untuk Simon Kjaer: Kontrak Baru dan Ban Kapten
- Kabar Baik AC Milan! Manchester United Bersedia Pinjamkan Diogo Dalot
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:39
-
Gilardino Paham Kuatnya AC Milan, Tapi Pisa Datang Bukan untuk Menyerah
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:01
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
LATEST UPDATE
-
Prediksi Lazio vs Juventus 27 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 19:37
-
Prediksi BRI Super League: Persik Kediri vs PSM Makassar 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:35
-
Prediksi BRI Super League: Bali United vs Persita Tangerang 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:29
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 26 Oktober 2025
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 18:29
-
Saksikan dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Chelsea vs Sunderland Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:26
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 25-26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:15
-
Prediksi Sassuolo vs AS Roma 26 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 17:53
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 17:09
-
Manuver Baru Menkeu Purbaya: Rekrut 'Hacker' Perkuat Sistem Coretax
News 24 Oktober 2025, 16:56
-
Cara Cek BLT Kesra 2025 dengan Mudah: Panduan Lengkap Penerima dan Pendaftaran
News 24 Oktober 2025, 16:55
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56







