'Transformasi Christian Eriksen di Inter Milan Mirip dengan Paulo Dybala di Juventus'
Ari Prayoga | 22 Maret 2021 14:57
Bola.net - Masssimiliano Allegri menilai bahwa transformasi Christian Eriksen di Inter Milan mirip dengan apa yang terjadi pada Paulo Dybala ketika ia masih menangani Juventus.
Eriksen direkrut Inter pada Januari 2020 lalu. Namun, playmaker internasional Denmark itu gagal menunjukkan sinarnya di awal kariernya bersama Nerazzurri.
Nasib malang Eriksen sempat berlanjut pada musim ini. Namun, peruntungan eks pemain Spurs itu mulai berubah sejak pergantian tahun. Kini Eriksen pun menjadi andalan Antonio Conte di lini tengah Inter.
Penilaian Allegri
Allegri pun menilai bahwa mulai bersinarnya Eriksen di Inter tak lepas dari peran Antonio Conte yang berhasil membuat pemain 29 tahun itu bertransformasi, seperti yang ia lakukan pada Dybala.
“Saya pikir dengan Eriksen, Inter harus melakukan sesuatu yang mirip dengan apa yang saya lakukan dengan Dybala. Ketika dia pertama kali tiba dari Palermo, saya katakan kepadanya, Anda tidak bisa bermain sebagai penyerang tengah di Juventus," ujar Allegri kepada Sky Sport Italia.
“Di Palermo, Anda adalah seorang penyerang tengah, tetapi Anda memulai 50 meter dari gawang. Anda perlu masuk ke peran yang lebih dalam, karena jika tidak, seluruh keseimbangan tim akan hilang," tambahnya.
Penjelasan Allegri
Lebih lanjut, Allegri mencoba menjelaskan perubahan yang dialami Eriksen di Inter, khususnya dar perannya di atas lapangan.
“Eriksen datang dari Premier League, di mana tidak ada banyak taktik, mereka tidak menutup Anda begitu cepat, Anda memiliki lebih banyak ruang untuk bergerak. Dia bisa menjadi trequartista di sana," tutur Allegri.
"Di Italia, jika Anda memindahkannya 10 meter lebih jauh ke belakang, dia bisa menempatkan bola ke mana pun dia mau." tandasnya.
Sumber: Sky Sport Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52








