Walter Samuel Resmi Kembali ke Inter
Gia Yuda Pradana | 16 November 2016 12:38
Bola.net - - Inter Milan mengumumkan bahwa mantan bek Walter Samuel telah kembali ke klub. Dia resmi menjadi bagian dari staf teknis pelatih baru Stefano Pioli.
Seorang kesatria yang selalu bicara fakta. Seorang juara yang tak pernah hilang dari hati kami. Selamat datang kembali Walter Samuel! demikian konfirmasi dari pihak Nerazzurri.
Samuel dikenal sebagai 'The Wall'. Dia sembilan musim membela panji Inter antara 2005 dan 2014.
Selama berseragam Inter, mantan bek sentral Argentina yang kini berusia 38 tersebut meraih sederet gelar, dari Scudetto Serie A hingga Piala Dunia Antarklub FIFA. Dia juga salah satu pilar penting dalam kesuksesan Nerazzurri ketika menyabet treble di musim 2009/10 silam.
Samuel mengawali karier profesional bersama Newell's Old Boys pada 1996, lalu gabung Boca Juniors setahun berselang. Tiga musim di Boca, Samuel direkrut AS Roma, lalu digaet Real Madrid pada tahun 2004 sebelum kemudian mendarat di Inter.
Sembilan musim di Inter, Samuel sudah memenangi hampir segalanya. Samuel pensiun pada 2016, setelah dua tahun memperkuat Basel.
Sekarang, Samuel kembali Inter, klub di mana dia mendapatkan status sebagai legenda.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







