Doa Ozil Untuk Korban Bencana Gempa Lombok
Richard Andreas | 7 Agustus 2018 11:49
Bola.net - - Gelandang Arsenal, Mesut Ozil menyampaikan simpatinya pada korban bencana gempa Lombok yang terus berjatuhan dalam beberapa hari terakhir ini. Minggu (5/7) lalu, pukul 18.46 WIB, gempa dengan magnitudo 7 SR mengguncang pesisir sekitar Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.
Titik pusat gempa terletak 27 km arah timur laut, atau 8,37 LS/116,48 BT. Setelahnya, gempa susulan terus mengguncang Lombok hingga Senin pagi. Getarannya bahkan terasa sampai di Pulau Bali dan sebagian Jawa Timur.
Terbaru, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyampaikan sebanyak 98 korban meninggal dunia, semuanya warga negara Indonesia. Mayoritas korban jiwa tertimpa reruntuhan bangunan karena tak sempat melarikan diri. Korban juga paling banyak ditemukan di Lombok Utara, yang berdekatan dengan titik pusat gempa.
Berbagai simpati dan uluran tangan terus datang membantu warga lombok. Salah satunya Mesut Ozil. Melalui media sosial Twitternya, Ozil mengaku terkejut mendengar kabar buruk gempa Lombok tersebut. Dia pun berujar akan membawa para korban dalam doanya. Ozil merasa dekat dengan Indonesia karena terus mendapat dukungan di masa-masa sulitnya.
Terkejut dan sedih mendengar berita gempa bumi di Indonesia, di mana saya selalu mendapatkan banyak dukungan. Membawa anda semua, orang-orang luar biasa dalam doa saya.
Ozil juga mencantumkan gambar Doa Untuk Lombok yang dibuat PSSI. Hingga berita ini diturunkan, Unggahan tersebut mendapat respons 12,345 retweets dan 20,818 likes.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





