Kondisi Semakin Membaik, Gotze Absen Hingga Akhir Musim
Asad Arifin | 15 Maret 2017 21:47
Bola.net - - Kondisi bintang Borussia Dortmund, Mario Gotze dilaporkan sudah menunjukkan perkembangan yang semakin positif. Meski begitu, Gotze sudah dipastikan akan absen membela Dortmund hingga akhir musim 2016/17 ini.
Gotze sebelumnya dilaporkan mengalami masalah pada metabolisme tubuhnya. Pemain berusia 24 tahun sempat dikabarkan tidak berdaya untuk sekedar melakukan aktivitas olahraga berat. Selain menjalani terapi, ia hanya beristirahat di rumahnya.
Namun, dikutip dari situs resmi Dortmund, Gotze sudah mengalami banyak perkembangan positif. Proses pengobatan yang dilakukan oleh tim medis klub berjalan dengan baik. Gotze saat ini mulai menjalani latihan dengan program khusus.
Sebuah kabar positif tentang proses pengobatan Mario Gotze dan dia bisa memulai kembali latihan di awal musim panas. Saat ini, sang gelandang menjalani rehabilitasi dan menyelesaikan program latihan individunya, tulis Dortmund.
Masalah metabolisme yang diderita oleh Gotze ini muncul beberapa pekan yang lalu. Gelandang internasional Jerman sebelumnya absen membela Dortmund dalam beberapa laga beruntun. Terakhir kali ia memakai seragam kuning kebesaran Die Borussien terjadi pada 29 Januari melawan Mainz.
Kondisi Gotze yang semakin membaik ini mendapatkan sambutan hangat dari CEO Dortmund, Hans-Joachim Watzke. Ia mewakili klub dan juga para suporter berharap agar Gotze bisa secepatnya sembuh dan kembali bermain.
BVB dan juga atas nama puluhan juta fans berharap agar Mario Gotze bisa secepatnya pulih, kata Watzke.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
- 
    
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57
 - 
    
Prediksi FC Copenhagen vs Borussia Dortmund 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 22:59
 
LATEST UPDATE
- 
    
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Zambia Gratis dari HP Kamu!
Tim Nasional 4 November 2025, 18:01
 - 
    
PSG vs Bayern Munchen: Duel Penguasa 'Liga Petani' di Liga Champions
Liga Champions 4 November 2025, 17:27
 - 
    
Juventus dengan Reputasinya, Sporting dengan Ambisinya
Liga Champions 4 November 2025, 17:00
 - 
    
Jadwal, Hasil Lengkap, Top Skor, & Klasemen Piala Dunia U-17 2025
Tim Nasional 4 November 2025, 16:55
 - 
    
Pemain-Pemain Prancis di Tim PSG Musim Ini: Local Pride yang Jadi Fondasi Skuad
Liga Champions 4 November 2025, 16:55
 - 
    
Menteri Purbaya Siapkan Rp31,5 Triliun untuk BLT Sementara, Cair Mulai November 2025
News 4 November 2025, 16:29
 - 
    
Daftar 5 Orang Terkaya Dunia November 2025: Elon Musk Masih Tak Tergoyahkan di Puncak
News 4 November 2025, 16:27
 - 
    
Napoli Segerakan Transfer Kobbie Mainoo dari Man United: Dua Faktor Ini Jadi Penentu
Liga Italia 4 November 2025, 16:12
 - 
    
Superkomputer Prediksi Liverpool Sedikit Lebih Diunggulkan Lawan Real Madrid
Liga Champions 4 November 2025, 16:06
 - 
    
Eliano Reijnders, Mesin Serbabisa Persib Bandung di Tangan Bojan Hodak
Bola Indonesia 4 November 2025, 15:47
 
LATEST EDITORIAL
- 
    
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
 - 
    
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
 - 
    
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
 








