Prediksi Borussia Dortmund vs Bayern Munchen 20 November 2016
Serafin Unus Pasi | 18 November 2016 16:02
Bola.net - - Sebuah laga akbar akan kembali tersaji di pagelaran Bundesliga akhir pekan nanti. Dua tim dengan rivalitas tertinggi di tanah Jerman, yaitu Borussia Dortmund dan Bayern Munchen akan saling berhadapan dalam laga bertajuk Der Klasiker yang dijadwalkan pada hari Minggu dini hari nanti.
Sebagai dua kandidat kuat juara Bundesliga musim ini, kiprah Dortmund dan Munchen selalu menjadi magnet tersendiri bagi para pecinta Bundesliga. Saat ini posisi mereka di klasemen Bundesliga cukup terpisah jauh. Munchen saat ini berada di puncak klasemen dengan koleksi 24 poin sedangkan Dortmund berada di peringkat 5 dengan raihan 18 poin. Tiga poin yang diraih pada laga ini bisa menjadi pembeda pada perburuan gelar juara Bundesliga musim ini.
Pertemuan di Westfalen Stadium ini bukanlah kali pertama kedua tim bertemu musim ini. Keduanya saling berhadapan pada laga DFB Supercup, di mana kubu The Bavaria memenangkan laga tersebut dengan skor 2-0. Kemenangan tersebut memperpanjang catatan buruk Dortmund yang belum kunjung meraih kemenangan kontra Munchen semenjak bulan Oktober 2015 silam. Die Borussien juga terakhir kali menang kontra Munchen di kandang mereka pada tahun 2014 silam, sehingga mereka akan termotivasi untuk mengalahkan rival abadi mereka di akhir peklan nanti.
Di kubu Dortmund, pelatih Thomas Tuchel memiliki beberapa masalah cedera terutama pada sektor pertahanannya. Beberapa nama seperti Neven Subotic, Erik Durm dan Sven Bender dipastikan tidak bisa turun pada laga ini karena mengalami cedera.
Dengan absennya beberapa bek tersebut, Tuchel kemungkinan akan memainkan duet Sokratis dan Marc Bartra di jantung pertahanannya. Di lini serang, penyerang asal Gabon Pierre-Emerick Aubameyang akan memimpin lini serang Dortmund di mana ia akan dibantu Andre Schurrle, Mario Gotze dan Ousmane Dembele di posisi gelandang serang.
Di kubu tim tamu, pelatih Carlo Ancelotti dikabarkan tidak bisa diperkuat oleh Kingsley Coman yang mengalami cedera. Selain itu kondisi Javi Martinez juga masih diragukan untuk bermain di laga Der Klasiker ini.
Dengan skema 4-3-3, Ancelotti kemungkinan menurunkan Trisula Thomas Muller, Robert Lewandwoski, dan Arjen Robben di lini serangnya. Absennya Javi Martinez membuat Xabi Alonso kemungkinan besar kembali starter di lini tengah Munchen bersama dengan Thiago Alcantara dan Arturo Vidal. Laga ini juga akan menjadi laga yang emosional bagi Mats Hummels, mengingat ini kali pertama ia kembali ke Signal Iduna Park dengan mengenakan seragam Merah kebesaran The Bavaria.
Perkiraan Susunan Pemain
Borussia Dortmund (4-1-4-1): Burki; Guerreiro, Bartra, Sokratis, Piszczek; Weigl; Schurrle, Gotze, Castro, Dembele; Aubameyang
Bayern Munchen (4-3-3): Neuer; Alaba, Hummels, Boateng, Lahm; Vidal, Alonso, Alcantara; Muller, Lewandowski, Robben
Statistik Kedua Tim
Head to Head
15/08/16 Borussia Dortmund 0 - 2 Bayern München (DSC)
22/05/16 Bayern München P 0 - 0 Borussia Dortmund (DFP Pokal)
06/03/16 Borussia Dortmund 0 - 0 Bayern München (Bundesliga)
04/10/15 Bayern München 5 - 1 Borussia Dortmund (Bundesliga)
29/04/15 Bayern München 1 - 1 P Borussia Dortmund (DFP Pokal)
Lima Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund (S-M-S-M-M)
22/10/16 Ingolstadt 3 - 3 Borussia Dortmund (Bundesliga)
27/10/16 Borussia Dortmund P 1 - 1 Union Berlin (DFB Pokal)
29/10/16 Borussia Dortmund 0 - 0 Schalke 04 (Bundesliga)
03/11/16 Borussia Dortmund 1 - 0 Sporting CP (UCL)
05/11/16 Hamburger SV 2 - 5 Borussia Dortmund (Bundesliga)
Lima Pertandingan Terakhir Bayern Munchen (M-M-M-M-S)
22/10/16 Bayern München 2 - 0 Borussia M'gladnach (Bundesliga)
27/10/16 Bayern München 3 - 1 Augsburg (DFB Pokal)
29/10/16 Augsburg 1 - 3 Bayern München (Bundesliga)
02/11/16 PSV Eindhoven 1 - 2 Bayern München (UCL)
05/11/16 Bayern München 1 - 1 Hoffenheim (Bundesliga)
Jalannya laga Der Klasiker ini diprediksi akan berjalan intens semenjak awal laga. Selain karena sejarah rivalitas kedua tim, laga ini sedikit banyak akan berpengaruh terhadap peluang juara kedua tim di akhir musim nanti.
Jika dilihat dari performa kedua tim belakangan ini, bisa dikatakan bahwa kubu The Bavaria akan lebih diunggulkan dari Dortmund, di mana anak asuh Thomas Tuchel itu hanya mampu meraih satu kemenangan di lima pertandingan terakhir mereka di ajang Bundesliga. Namun bermain di depan pendukung mereka sendiri nampaknya akan menjadi kekuatan tersendiri bagi Aubameyang dkk untuk menghadapi sang juara bertahan Bundesliga tersebut.
Bolanet memprediksi laga ini akan berakhir dengan hasil Imbang dengan skor akhir 1-1. Bagaimana Prediksi anda Bolaneters? Sampaikan Prediksi anda pada kolom komentar.
(bola/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Nottingham Forest vs Everton 31 Desember 2025
Liga Inggris 30 Desember 2025, 16:47
-
Prediksi Burnley vs Newcastle 31 Desember 2025
Liga Inggris 30 Desember 2025, 16:35
-
Prediksi BRI Super League: Arema FC vs Persita 30 Desember 2025
Bola Indonesia 30 Desember 2025, 10:04
-
Prediksi Arsenal vs Aston Villa 31 Desember 2025
Liga Inggris 30 Desember 2025, 03:15
-
Prediksi Man United vs Wolves 31 Desember 2025
Liga Inggris 30 Desember 2025, 03:15
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Liverpool vs Leeds United: Lucas Perri
Liga Inggris 2 Januari 2026, 02:40
-
Roberto Carlos Pastikan Kondisinya Stabil Usai Jalani Operasi Jantung
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 02:30
-
Retak dari Dalam, Inilah Kronologi Lengkap Kepergian Enzo Maresca dari Chelsea
Liga Inggris 2 Januari 2026, 01:54
-
Nonton Live Streaming Sunderland vs Man City di Vidio - Premier League 2025/2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 01:29
-
Dipecat Chelsea, Jejak Komunikasi Enzo Maresca dengan Man City Terungkap
Liga Inggris 1 Januari 2026, 22:38
-
Inilah Alasan Chelsea Pecat Enzo Maresca Meski Sukses Persembahkan 2 Trofi
Liga Inggris 1 Januari 2026, 20:21
-
Resmi! Chelsea Pecat Enzo Maresca Tepat di Hari Pertama Tahun 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:40
-
Geger! Media Inggris Ramai Kabarkan Chelsea Pecat Enzo Maresca Hari Ini Juga
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:18
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




