Prediksi PSG vs FC Metz 22 Mei 2022
Gia Yuda Pradana | 20 Mei 2022 16:02
Bola.net - Sang juara PSG akan meladeni FC Metz pada pekan terakhir (pekan 38) Ligue 1 2021/22, Minggu 22 Mei 2022. Pertandingan Liga Prancis di Parc des Princes ini dijadwalkan kick-off jam 02:00 WIB.
PSG diperkirakan bakal main ofensif. Selain untuk menutup perjalanan dengan manis, PSG tentunya juga siap membantu sang bomber Kylian Mbappe meraih gelar top skor liga Prancis musim ini.
Mbappe saat ini masih memimpin daftar top skor sementara dengan 25 gol. Namun, dia hanya unggul satu gol atas Wissam Ben Yedder dari AS Monaco, yang menempel ketat dengan torehan 24 gol.
Di lain pihak, bagi Metz, laga ini adalah laga yang krusial. Laga ini akan menentukan nasib mereka.
Metz, Saint Etienne, dan Bordeaux saat ini berada di tiga terbawah. Tiga tim ini sudah tak punya kans untuk finis peringkat 17. Perlu diketahui, peringkat 19 dan 20 akan terdegradasi, sedangkan peringkat 18 akan masuk play-off degradasi.
Metz tentunya ingin finis peringkat 18 dan menjaga harapan untuk bertahan di kasta teratas. Oleh karena itu, mereka tak boleh kalah. Namun, melawan PSG yang belum tersentuh kekalahan kandang di liga musim ini, mereka sepertinya bakal membutuhkan keajaiban.
Perkiraan Susunan Pemain

PSG (4-2-3-1): Navas; Hakimi, Marquinhos, Kimpembe, Mendes; Simons, Verratti; Di Maria, Messi, Neymar; Mbappe.
Pelatih: Mauricio Pochettino.
FC Metz (3-4-1-2): Caillard; Niakate, Bronn, Kouyate; Mikelbrencis, Sarr, Traore, Cande; Boulaya; Mafouta, Lamkel Ze.
Pelatih: Frederic Antonetti.
Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head di Ligue 1
- Pertemuan: 74
- PSG menang: 42
- Gol PSG: 128
- Imbang: 15
- FC Metz menang: 17
- Gol FC Metz: 71.
5 Pertemuan Terakhir
- 23-09-2021 Metz 1-2 PSG (Ligue 1)
- 24-04-2021 Metz 1-3 PSG (Ligue 1)
- 17-09-2020 PSG 1-0 Metz (Ligue 1)
- 31-08-2019 Metz 0-2 PSG (Ligue 1)
- 10-03-2018 PSG 5-0 Metz (Ligue 1).
5 Pertandingan Terakhir PSG (M-S-S-S-M)
- 21-04-22 Angers 0-3 PSG (Ligue 1)
- 24-04-22 PSG 1-1 Lens (Ligue 1)
- 30-04-22 Strasbourg 3-3 PSG (Ligue 1)
- 09-05-22 PSG 2-2 Troyes (Ligue 1)
- 15-05-22 Montpellier 0-4 PSG (Ligue 1).
5 Pertandingan Terakhir FC Metz (K-K-S-M-M)
- 21-04-22 Lorient 1-0 Metz (Ligue 1)
- 24-04-22 Metz 0-1 Brest (Ligue 1)
- 01-05-22 Montpellier 2-2 Metz (Ligue 1)
- 08-05-22 Metz 3-2 Lyon (Ligue 1)
- 15-05-22 Metz 1-0 Angers (Ligue 1).
Statistik dan Prediksi Skor

- PSG selalu menang dalam 12 laga terakhirnya melawan Metz di semua kompetisi.
- PSG tak terkalahkan dalam 8 laga terakhirnya di Ligue 1 (M5 S3 K0).
- PSG selalu mencetak minimal 2 gol dalam 7 dari 8 laga terakhirnya di Ligue 1.
- PSG tak terkalahkan dalam 21 laga kandang terakhirnya di Ligue 1.
- PSG selalu mencetak minimal 2 gol dalam 18 dari 21 laga kandang terakhirnya di Ligue 1.
- PSG selalu gagal clean sheet dalam 4 laga kandang terakhirnya di Ligue 1.
- Metz selalu menang dengan margin 1 gol dalam 2 laga terakhirnya di Ligue 1.
- Metz tanpa kemenangan dalam 7 laga tandang terakhirnya di Ligue 1 (M0 S3 K4).
Prediksi skor akhir: PSG 3-1 FC Metz.
Klasemen Ligue 1
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Hasil Pertandingan Montpellier vs PSG: 0-4
- Man of the Match Montpellier vs PSG: Kylian Mbappe
- Jersey Kylian Mbappe Hilang dari Toko Merchandise PSG, Jadi Merapat ke Real Madrid?
- Liverpool Berharap Man City Dijegal Aston Villa: Nasib Bergantung pada Orang Lain Itu Memang Tidak E
- Quadruple, Apakah Liverpool Masih Bisa Meraihnya?
- Ada Bonus untuk Aston Villa dari Klausul Jack Grealish jika Man City Juara? Liverpool Pantas Cemas
- Kevin Trapp di Final Liga Europa: Tampil Heroik, Tepis Penalti Ramsey, Dia Adalah Kunci!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













