Segini yang Harus Dibayar Liverpool dan Barcelona Jika Mau Rekrut Renato Sanches
Ari Prayoga | 10 Agustus 2021 06:45
Bola.net - Klub Ligue 1, Lille dikabarkan telah menetapkan harga jual untuk gelandang mereka, Renato Sanches yang cukup laris di pasaran pada jendela transfer musim panas ini.
Renato Sanches menunjukkan perfoma memikat dengan membawa Lille menjadi juara Ligue 1 musim lalu, setelah karier sang gelandang sempat menurun bersama Bayern Munchen.
Sanches pun melanjutkan aksi impresifnya kala membela Portugal di Euro 2020 kemarin. Sayang, langkah Seleccao harus terhenti di babak 16 besar.
Harga Jual Renato Sanches
Musim panas ini, dua klub raksasa Eropa, yakni Liverpool dan Barcelona dikabarkan tertarik untuk meminang Renato Sanches.
Kini seperti dilansir jurnalis Prancis Mohamed Toubache-Ter, kubu Lille diklaim sudah menetapkan harga jual untuk Renato Sanches.
Nilai jual yang dipatok Lille untuk Renato Sanches adalah berkisar antara 40 hingga 42 juta euro atau setara dengan kurang lebih 676 miliar rupiah.
Ketertarikan Liverpool dan Barcelona
Liverpool memang tengah mengincar satu gelandang tengah baru pasca kepergian Georginio Wijnaldum. Nama Sanches pun diklaim menjadi idaman Jurgen Klopp.
Sementara itu, Barcelona disebut telah lama mengadakan pembicaraan dengan Lille untuk transfer Sanches. Setelah tampil bagus di Euro 2020, Barcelona langsung membidiknya. Namun, beberapa tawaran awal Barcelona ditolak Lille.
Joan Laporta mengadakan kontak langsung dengan Lille. Awal pekan ini, belum ada kesepakatan antara kedua kubu. Namun, kini Lille sudah menerima tawaran dari Barcelona.
Sumber: Twitter @MohamedTERParis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










