Tolak Arsenal hingga AC Milan, Julian Draxler Resmi Perpanjang Kontrak di PSG
Ari Prayoga | 18 Mei 2021 01:55
Bola.net - Klub kaya raya Ligue 1, PSG mengumumkan bahwa pihaknya telah resmi memperpanjang kontrak dari gelandang serang Julian Draxler pada Senin (17/5/2021).
Lewat laman resmi mereka, PSG menyatakan bahwa kontrak baru Draxler memiliki durasi hingga 30 Juni 2024, atau membuatnya bertahan tiga tahun lebih lama di Paris.
Kepastian perpanjangan kontrak ini sekaligus meredam rumor yang menyebut bahwa Draxler bisa kembali ke Bundesliga dengan menerima pinangan Bayern Munchen atau hijrah ke klub Premier League, Arsenal, serta gabung AC Milan.
Kebanggaan Draxler
Draxler pun mengaku bangga bisa lebih lama memperkuat PSG. Pemain 27 tahun itu mengungkap alasan dirinya akhirnya memutuskan untuk bertahan di Paris.
"Ini adalah kebanggaan besar bagi saya, saya mencintai klub ini dan Paris sebagai kota. Senang rasanya bisa bermain dengan pemain top, dan untuk tim seperti ini. Saya sangat senang memperpanjang kontrak saya di sini," ujar Draxler.
"Ambisi klub telah menjadi kenyataan. Kami bermain di semifinal Liga Champions musim ini dan di final musim lalu. Kami telah banyak berkembang, dan meskipun kami telah melalui pasang surut, proyek ini adalah yang sangat menarik dan saya senang bisa melanjutkannya di sini," tambahnya.
Harapan Draxler
Lebih lanjut, Draxler melontarkan harapannya selama tiga musim ke depan. Penggawa tim nasional Jerman itu ingin meraih trofi sebanyak mungkin bersama PSG.
"Saya berharap kami akan terus memenangkan banyak trofi dalam tiga musim mendatang! Kami akan memberikan segalanya untuk memenangkan gelar, seperti yang kami lakukan di setiap pertandingan," tutur Draxler.
Selama empat setengah musim memperkuat PSG, sejauh ini Draxler sudah tampil sebanyak 172 kali dengan menyumbang 24 gol dan 39 assist.
Sumber: PSG
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal vs Atletico Madrid: Bagaimana Rekor The Gunners Melawan Tim Asal Spanyol?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 16:19 -
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
Otomotif 21 Oktober 2025, 16:08
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Bayer Leverkusen vs PSG - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:04 -
Link Live Streaming Newcastle vs Benfica - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:02 -
Link Live Streaming PSV Eindhoven vs Napoli - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:01 -
Prediksi Bayern Munchen vs Club Brugge 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:59 -
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:50 -
Link Live Streaming Barcelona vs Olympiakos - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:47 -
Link Live Streaming Kairat Almaty vs Pafos FC - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:46 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04