Debut di Inter Milan, Ashley Young Hanya Butuh 29 Menit untuk Catatkan Satu Assist
Dimas Ardi Prasetya | 26 Januari 2020 22:16
Bola.net - Ashley Young hanya butuh waktu 29 menit saja untuk mencatatkan satu assist di laga debutnya bersama Inter Milan.
Pemain berusia 34 tahun itu menuntaskan transfernya dari Manchester United ke Inter pada hari Sabtu (18/1/2020) dini hari WIB kemarin.
Berdasarkan informasi yang beredar di sejumlah media Italia, Young menuntaskan transfer senilai 1,5 juta euro untuk bergabung dengan tim asuhan Antonio Conte.
Young tidak langsung dimainkan di laga lawan Lecce (19/01/2020) kemarin. Namun Conte baru menurunkannya di laga kandang melawan Cagliari, hari Minggu (26/01/2020) ini di giornata 21 Serie A di Giuseppe Meazza.
Ia dimainkan sebagai bek sayap kanan sejak menit pertama. Biasanya di pos itu, Conte memainkan Antonio Candreva, Danilo D'Ambrosio atau Valentino Lazaro.
Umpan Silang Akurat
Ashley Young tak butuh waktu lama untuk bisa langsung memberikan kontribusi bagi Inter Milan. Ia langsung memberkan assist pada Lautaro Martinez di laga lawan Cagliari tersebut.
Young memberikan umpan silang yang apik dari sisi kanan ke tengah kotak penalti, meski sempat dihadang dua bek lawan. Umpan itu langsung disundul oleh Martinez.
Hanya butuh waktu 29 menit saja bagi Ashley Young untuk mencatatkan assist apik tersebut.
Ashley Young sendiri musim ini di Manchester United sedang tidak produktif. Ia sama sekali belum menyumbangkan assist atau pun gol dari 12 pertandingan di Premier League.
Gagal Menang
Sayangnya, Ashley Young gagal membawa Inter Milan meraih kemenangan di laga debutnya. Nerrazurri ditahan imbang 1-1 oleh Cagliari di laga tersebut.
Gol penyeimbang dari Cagliari dicetak oleh mantan pemain Nerrazurri, Radja Nainggolan. Inter sendiri akhirnya bermain dengan sembilan pemain di lapangan.
Sebab jelang laga babak kedua berakhir, Lautaro Martinez dikartu merah oleh wasit. Setelah itu giliran Tommasso Berni yang diusir dari lapangan.
Hal ini membuat skuat Inter Milan geram. Antonio Conte bahkan sampai melakukan protes di lapangan pada wasit usai laga berakhir Setelah itu di sesi konferensi pers, Ashley Young dkk memilih untuk absen dan tak memberikan keterangan apa pun pada media.
(espn)
Baca Juga:
- Bikin Gol Dengan Tangan, Kylian Mbappe Tertawakan Dirinya Sendiri
- Kena Prank, Neymar Terkejut dan Otomatis Mengumpat
- Bela Simon Mignolet, Vincent Kompany Omeli Fans Anderlecht
- Lihat Martial Gagal Jebol Gawang Liverpool, Gary Neville Tak Kuasa Tahan Emosi
- Golazooo! Gol Tendangan Voli Luar Biasa Gelandang Barcelona B
- Cetak Gol Indah, Francesco Totti Buktikan Class Is Permanent!
- Hasil Pertandingan Inter Milan vs Cagliari: Skor 1-1
- Man of the Match Inter Milan vs Cagliari: Radja Nainggolan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








