Akankah Lorenzo Bantu Dovizioso Rebut Gelar Dunia?
Anindhya Danartikanya | 31 Agustus 2017 14:00
Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Jorge Lorenzo melontarkan pujian kepada sang tandem, Andrea Dovizioso yang sukses meraih kemenangannya yang keempat musim ini di MotoGP Inggris yang digelar di Sirkuit Silverstone akhir pekan lalu, di mana Lorenzo finis keempat.
Sementara Dovizioso terus menunjukkan dominasinya, Lorenzo juga terus mengalami peningkatan performa yang signifikan. Lorenzo pun mengaku melihat Dovizioso begitu digdaya justru membuat dirinya termotivasi untuk tampil lebih baik di setiap seri.
Dovi luar biasa. Ia kompetitif di semua lintasan, tapi dia juga punya banyak pengalaman. Langsung beradaptasi dengan Ducati tidaklah mudah, butuh waktu, namun kini saya sudah lebih paham dan bakal lebih baik. Saya akan mencoba meraih podium di Misano, ujarnya kepada GPOne.
Berkat kemenangan di Silverstone, kini Dovizioso memimpin klasemen pembalap dengan keunggulan 9 poin dari Marc Marquez. Karena peluang Dovizioso merebut gelar kian terbuka lebar, apakah Lorenzo akan membantunya bila Ducati menurunkan team order?
Kami belum bicara soal itu, karena masih banyak balapan tersisa. Tapi saya rasa di masa depan kami harus mengevaluasinya. Tentu jika saya punya peluang untuk menang, maka saya akan mengambilnya, pungkas lima kali juara dunia ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













