Alasan Andrea Locatelli Tolak Bimbingan Valentino Rossi
Anindhya Danartikanya | 9 Desember 2017 09:30
Bola.net - - Setahun sudah sejak rider Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengungkapkan kekecewaannya karena tak bisa menggaet Andrea Locatelli untuk bergabung dengan VR46 Riders Academy, dan akhirnya, Locatelli membeberkan alasan mengapa ia menolak tawaran emas tersebut.
Locatelli yang kini berusia 21 tahun, menjalani debut Grand Prix di Moto3 pada 2014, dan prestasi terbaiknya adalah peringkat kesembilan pada 2016, sebelum memutuskan naik ke Moto2 bersama Italtrans Racing tahun ini. Rossi melihat bakat dalam dirinya, dan yakin ia bakal mengharumkan nama Italia.
Saya rasa sangat disayangkan Andrea tidak ada di dalam akademi kami. Saya ingin ia bergabung dengan kami, karena ia pembalap yang baik. Dulu kami sempat mendiskusikannya, namun hingga kini tak pernah terwujud. Meski begitu, kami tetap mengidolakannya, ujar Rossi kepada GPOne.
Setiap anggota VR46 Riders Academy memang diwajibkan tinggal di Tavullia, Italia agar mempermudah program bimbingan, seperti berlatih di Motor Ranch dan Sirkuit Misano bersama Rossi. Hal inilah yang membuat Locatelli menolak tawaran tersebut, walau mengaku punya hubungan baik dengan semua rider yang terlibat dalam akademi.
Kami selalu punya hubungan baik, meski tidak dekat dan saya bukan anggota akademi. Saya tinggal di Bergamo, inilah yang saya perhitungkan. Dulu kami pernah bicara, tapi saya punya teman dan sponsor di Selvino. Saya orang Bergamo asli, di sanalah rumah saya dan saya senang di sana. Meninggalkan kota itu akan seperti meninggalkan keluarga, ujarnya.
Locatelli pun bersemangat menghadapi musim baru Moto2, usai kesulitan beradaptasi dan hanya mengakhiri musim ini di peringkat 28. Tahun depan bakal berat, walau saya sudah punya pengalaman setahun. Tapi di Moto2 kami memang harus sabar. Bertahan di Italtrans akan jadi bantuan besar, karena saya telah mengenal tim dan kinerja mereka, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











