Cal Crutchlow soal Sam Lowes: Aprilia Sungguh Memalukan!
Anindhya Danartikanya | 16 Agustus 2017 14:00
Bola.net - - Rider LCR Honda, Cal Crutchlow menyebut Aprilia Racing Team Gresini 'memalukan' usai mereka resmi mendepak Sam Lowes akhir musim ini, dan menggantikannya dengan Scott Redding. Aprilia Racing memang diketahui tak puas atas performa Lowes yang masih berstatus debutan, dan memutus kontraknya yang sejatinya baru akan habis pada akhir 2018 mendatang.
Menurut Crutchlow, Aprilia hanya panik karena motor RS-GP telah mengalami peningkatan teknis namun para ridernya belum juga tampil konsisten. Rider Inggris ini yakin, sebagai debutan, Lowes tak mungkin langsung memahami cara kerja MotoGP. Ia juga menyatakan Lowes lebih banyak duduk di garasi ketimbang turun lintasan akibat motor RS-GP yang masih angin-anginan.
Mereka memalukan. Tak ada cara lain untuk menggambarkannya. Memangnya apa yang mereka pikir Sam akan lakukan pada debutnya di MotoGP, di atas paket motor yang tak seperti Yamaha? Beri dia waktu. Semua tahu Aprilia memperlakukan Sam seperti sampah, kita tahu motor mereka juga tak bisa bagus di setiap sesi. Mungkin saja ada 100 alasan berbeda, tapi yang mereka lakukan justru menghancurkan semangat Sam setiap hari, ujarnya kepada Crash.net.
Di lain sisi, Crutchlow senang Lowes lepas dari tekanan Aprilia. Tentu saya kecewa Aprilia memperlakukannya seperti ini, tapi saya juga senang Sam bisa keluar dari omong kosong mereka. Jadi, ia tak perlu berpikir keras untuk membuktikan diri, bahwa ia harus melakukan ini dan itu, karena Aprilia telah 'meninggalkannya' sejak lama, ungkapnya.
Crutchlow juga yakin Aprilia telah menggaet pembalap (Redding) yang tak lebih baik dari Lowes, apalagi Redding tengah menjalani tahun keempatnya di MotoGP namun belum juga mampu meraih hasil baik meski telah membela tiga tim berbeda: Honda Gresini, Marc VDS Honda dan Pramac-Ducati.
Kini mereka menggaet rider yang jelas-jelas tak lebih baik dari Sam, dan itu sudah jelas. Dia (Redding) adalah orang yang sudah mendapat begitu banyak kesempatan. Ini opini pribadi saya, tapi mungkin juga kenyataan. Lihat saja faktanya, dan itu semua benar, tutur Crutchlow yang juga susah payah saat menjalani debut MotoGP pada 2011 bersama Monster Yamaha Tech 3.
Aprilia menyatakan Redding punya risiko yang lebih kecil ketimbang Lowes, dan Crutchlow tak yakin soal ini. Berapa kali Scott finis di 10 besar tahun ini? Berapa kali ia dapat poin? Scott tak lebih baik dari Sam, dan harusnya Aprilia memberi Sam lebih banyak waktu. Situasi mereka sungguh buruk, dan orang yang mereka pilih untuk menggantikan Sam takkan menghasilkan peningkatan, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










