Ducati Sebut Negosiasi Kontrak Dovizioso Bakal Rumit
Anindhya Danartikanya | 7 Januari 2018 10:00
Bola.net - - Masa silly season MotoGP 2018 akan kembali menjadi masa-masa yang memusingkan bagi Ducati Corse. Usai pada 2016 bimbang memilih mempertahankan Andrea Dovizioso atau Andrea Iannone, kali ini mereka harus putar otak untuk mempertahankan Dovizioso dan Jorge Lorenzo tanpa harus mengeluarkan begitu banyak uang.
Lorenzo yang bergabung dengan Ducati pada awal 2017, dikabarkan mendapat bayaran sebesar 12,5 juta euro per musim, dan ini adalah angka gaji terbesar di antara para rider MotoGP yang ada saat ini. Dovizioso sendiri dikabarkan mendapat bayaran yang jauh lebih rendah daripada Lorenzo.
Tak dipungkiri lagi bahwa enam kemenangan serta peluang besar merebut gelar dunia tahun lalu membuat Dovizioso layak mendapat penghargaan lebih tinggi. Dovizioso sendiri menyatakan bahwa diskusi perpanjangan kontraknya dengan Ducati bakal lebih serius, apalagi ia digosipkan tengah kembali didekati Honda dan Yamaha.
Jelas kami ingin mempertahankan Dovi dan Jorge, namun budget kami terbatas dan kami tak bisa menghabiskannya hanya pada satu hal. Kami jelas sadar Dovi menerima banyak tawaran berkat hasil tahun lalu. Ia jelas tak memenangi enam balapan secara kebetulan, ujar Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti kepada Corriere dello Sport.
Ciabatti pun tak memungkiri bahwa Ducati tengah berencana menaikkan angka bayaran Dovizioso, setidaknya setara dengan para pembalap pabrikan dari tim lain. Ia juga mengatakan bahwa diskusi kontrak Dovizioso akan dimulai usai uji coba pramusim MotoGP Malaysia, 28-30 Januari nanti.
Kami akan segera bicara dengan Dovi. Ia menginginkan kontrak yang setara dengan para rider top lainnya. Kami akan membicarakan jaminan finansial, begitu pula jaminan teknis. Ia memang benar, negosiasi kali ini bakal rumit. Kami akan bicara usai uji coba Sepang, pungkas Ciabatti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






