Jelang MotoGP Austria, Pedrosa Ragukan Hasil Uji Coba
Anindhya Danartikanya | 8 Agustus 2018 10:45
Bola.net - - Usai finis kedelapan di MotoGP Ceko akhir pekan lalu, Dani Pedrosa langsung menjalani uji coba di tempat yang sama pada Senin (6/8). Dalam uji coba ini, Pedrosa menduduki posisi ketiga tercepat, dan merasa mampu melaju cepat dan punya ritme berkendara yang cukup konsisten.
Pedrosa pun penasaran apakah perbaikan setup pada motor Honda RC213V miliknya memang jitu untuk dipakai di MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring akhir pekan nanti, mengingat kondisi lintasan Brno yang membaik bisa membuat peningkatan performa motor menjadi samar.
Sehari uji coba di Ceko memberi kami waktu untuk bekerja di area setup, coba mengatasi masalah yang kami alami di beberapa balapan terakhir. Kami mampu melaju cepat dan konsisten, dan kami akan lihat apa ini tergantung kondisi lintasan atau memang setupnya sudah lebih baik, ujarnya kepada rilis resmi Repsol Honda.
Antisipasi Karakter Trek

Red Bull Ring yang selama ini dikenal lebih bersahabat dengan Ducati, juga dikenal cukup menyulitkan para rider Honda. Meski begitu, tahun lalu Marc Marquez dan Pedrosa finis di posisi kedua dan ketiga, dan Pedrosa yakin sirkuit ini bisa menjadi tempat pembuktian peningkatan setupnya.
Red Bull Ring akan jadi tempat yang tepat untuk memeriksanya, mengingat biasanya lintasan ini sulit bagi kami, jadi nyaman berkendara di sana bakal sangat penting. Kami juga akan menjajal ban belakang Michelin yang spesial di sana, jadi kita lihat nanti apakah semuanya mendukung. Cuaca juga akan jadi faktor kunci dalam balapan nanti, ungkapnya.
Posisi di Klasemen

Belum juga meraih podium dalam 10 seri pertama, saat ini Pedrosa tengah duduk di peringkat 12 pada klasemen pembalap dengan koleksi 57 poin, tertinggal satu poin dari rider Suzuki Ecstar, Alex Rins di peringkat 11. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil FP2 Moto2 Malaysia 2025: Jake Dixon Kembali Tercepat, Kali Ini Ungguli Aron Canet
Otomotif 25 Oktober 2025, 09:27
-
Hasil FP2 Moto3 Malaysia 2025: Ryusei Yamanaka dan David Almansa Tercepat
Otomotif 25 Oktober 2025, 09:01
-
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
LATEST UPDATE
-
Mengulik Standar Keamanan Pangan Dapur Komersial, dari Sanitasi hingga Biaya HACCP
News 25 Oktober 2025, 17:33
-
Nonton Chelsea vs Sunderland, Live Streaming Vidio - Liga Inggris 2025/2026
Liga Inggris 25 Oktober 2025, 17:33
-
Prediksi BRI Super League: Arema FC vs Borneo FC 26 Oktober 2025
Bola Indonesia 25 Oktober 2025, 16:59
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Semen Padang 26 Oktober 2025
Bola Indonesia 25 Oktober 2025, 16:54
-
Manchester United: Masalahnya Bukan Mengalahkan Tim Besar, tapi Menjaga Konsistensi
Liga Inggris 25 Oktober 2025, 16:37
-
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 15:54
-
Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Sprint Race Seri Malaysia di Sepang
Otomotif 25 Oktober 2025, 14:40
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 14:39
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56








