'Lorenzo Bakal Tinggalkan Banyak Hal Baik untuk Ducati'
Anindhya Danartikanya | 16 September 2018 20:15
- Test rider Ducati Corse, Michele Pirro tak sekadar bertugas ikut mengembangkan motor Desmosedici. Rider Italia ini punya jalinan pertemanan yang baik dengan para rider Ducati, termasuk Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso.
Pirro bahkan sempat ditunjuk sebagai pelatih balap Lorenzo sepanjang 2017, demi membantu proses adaptasi sang lima kali juara dunia tersebut dengan Desmosedici. Dari titik itu, keduanya pun berteman baik hingga kini.
Meski begitu, ada yang mengganjal di hati Pirro. Pasalnya hubungan kerja sama antara Ducati dan Lorenzo akan segera berakhir, mengingat Por Fuera akan hijrah ke Repsol Honda musim depan.
Sebuah Kehormatan

Pirro telah menjadi test rider Ducati Corse sejak 2013, tahun yang sama saat Dovizioso tiba di Tim Merah. Peranan Pirro pun sangat krusial bagi Ducati, dan kontribusinya dianggap punya andil besar dalam kebangkitan mereka selama dua tahun belakangan.
Sebuah kehormatan dan merupakan sebuah kesempatan hebat bagi saya bisa bekerja sama dengan juara dunia seperti Jorge.Saya juga bekerja dengan Dovi, dan keduanya merupakan dua rider yang sangat kuat, ungkap Pirro seperti yang dilansir Corse di Moto.
Peninggalan Lorenzo
Pirro pun menyayangkan kepergian Lorenzo ke Honda, namun meyakini bahwa rider Spanyol tersebut telah memberikan banyak hal positif bagi Ducati selama dua musim belakangan.
Saya tahu Jorge takkan membela Ducati tahun depan, tapi saya harus bilang bahwa ia meninggalkan banyak hal baik. Secara pribadi, ia telah memberi saya banyak hal. Tapi begitulah kehidupan, orang datang dan pergi, ujar Pirro.
Di sisi lain, Pirro yakin kepergian Lorenzo takkan membuat kekuatan Ducati menurun. Hal terburuk adalah ia takkan bertarung bersama kami tahun depan. Ia akan memimpin pengembangan motor lain. Saya cemas, tapi kami punya tim yang kuat bersama Dovi, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










