Marco Bezzecchi Tanggapi Gosip Dilirik Aprilia untuk MotoGP 2021: Keren!
Anindhya Danartikanya | 12 November 2020 11:07
Bola.net - Usai Andrea Iannone dipastikan absen dari kompetisi MotoGP 2021 karena dilarang balapan selama empat tahun akibat kasus doping, nama Marco Bezzecchi tiba-tiba muncul dalam daftar kandidat pengganti The Maniac di Aprilia Racing Team Gresini. Rider Sky Racing VR46 Moto2 itu pun angkat bicara.
Selain Bezzecchi, Jorge Lorenzo kabarnya juga dirayu Aprilia untuk kembali balapan, walau telah memutuskan pensiun pada akhir 2019 akibat cedera punggung berkepanjangan. Di lain sisi, CEO Massimo Rivola, juga masih gigih mengincar Andrea Dovizioso walau rider 34 itu sudah resmi mengumumkan vakum tahun depan.
Rivola menyatakan bahwa nama Dovizioso ada di puncak daftar rider incaran Aprilia, tak peduli pada fakta ia akan hiatus. Di lain sisi, kans menggaet Bezzecchi juga tak bisa diremehkan. Selain bertalenta dan cepat, ia merupakan rider asal Italia dan masih berusia 21 tahun. Untuk proyek jangka panjang, tentu ia cukup menjanjikan.
Meski begitu, Bezzecchi diketahui telah tanda tangan perpanjangan kontrak dengan Sky Racing VR46 untuk bertahan di Moto2 sejak bulan lalu. Ketika ditanya oleh GPOne pada Rabu (11/11/2020 soal gosipnya dengan Aprilia, 'Bez' pun menjawab sembari tertawa, "Keren."
Sudah Pegang Kontrak Baru dari VR46

"Saya sudah dengar rumor ini, tapi saya sungguh tak tahu apa-apa, apalagi saya sudah tanda tangan kontrak dengan Sky Racing VR46, jadi saya akan bertahan di Moto2. Tapi tentu naik ke MotoGP adalah impian saya, juga impian semua pembalap," lanjut murid Valentino Rossi di VR46 Riders Academy ini.
Bezzecchi pun menyadari, kans naik ke MotoGP mungkin tak datang dua kali. Ia bahkan merasa terhormat jika memang dilirik Aprilia, karena mereka salah satu pabrikan bergengsi di ajang Grand Prix. Namun, menurutnya naik ke MotoGP 2021 tidaklah realistis, karena ia sudah punya kontrak dari VR46 dan baru dua tahun turun di Moto2.
"Kans naik ke MotoGP bagai kereta yang hanya lewat sekali, jadi Anda harus naik jika datang. Tapi saya punya kontrak dengan VR46. Aprilia jelas pabrikan yang tak butuh perkenalan, kita sudah tahu sejarah mereka dengan baik. Saya turut prihatin atas apa yang terjadi pada Andrea, saya bisa bayangkan pasti sangat berat untuknya," ungkapnya.
Ogah Buru-Buru ke MotoGP
"Saya memang berharap bisa ke MotoGP. Tapi saya ogah buru-buru, karena saya punya jalan sendiri untuk diarungi. Saya yakin Anda butuh talenta untuk naik ke MotoGP, tapi pada saat yang sama, Anda juga harus bekerja keras dan berpikir dengan kepala dingin. Jika Anda tak punya salah satunya, sulit untuk naik ke sana," lanjut Bezzecchi.
Menjelang Moto2 Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, pada 13-15 November nanti, Bezzecchi tengah duduk di peringkat keempat pada klasemen pembalap dengan 115 poin, tertinggal 29 poin dari Enea Bastianini yang ada di puncak. Ia pun mengaku masih berhasrat merebut gelar dunia.
"29 poin sangat banyak, tapi saya belum menyerah. Saya masih percaya bisa berhasil, meski bakal sangat rumit. Tapi, selama secara matematis masih punya kans, saya akan berusaha, dan ini sikap yang tepat," tutup 'Bez', yang sudah mengantongi enam podium, yang dua di antaranya merupakan kemenangan.
Sumber: GPOne
Video: Joan Mir Sukses Rebut Kemenangan di MotoGP Eropa
Baca Juga:
- Rider Muda atau Veteran? Aprilia Siapkan 3 Calon Pengganti Andrea Iannone
- Match Point: Joan Mir Bisa Kunci Gelar MotoGP 2020 di Valencia Jika...
- Mir-Quartararo-Locatelli: Dulu Susah Bareng, Kini di Puncak Dunia
- Franco Morbidelli Siap Tantang Fabio Quartararo Berebut Runner-up
- Fabio Quartararo: Gelar Dunia? Saya Mau Senang-Senang Saja Lah!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:02
-
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:00
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:00
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:00
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:00
LATEST UPDATE
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
-
Teken Kontrak Baru di Inter Miami, Berapa Gaji Lionel Messi?
Bola Dunia Lainnya 24 Oktober 2025, 10:48
-
5 Bek di Pusaran Persaingan MU: Dilema Manis untuk Ruben Amorim
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 10:40
-
Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2025: Fermin Aldeguer dan Pecco Bagnaia Terdepan
Otomotif 24 Oktober 2025, 10:39
-
Transfer Joao Mario ke Juventus Berujung Kekecewaan?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 10:26
-
Link Live Streaming Pertandingan French Open 2025 di Vidio, 21-26 Oktober 2025
Bulu Tangkis 24 Oktober 2025, 10:08
-
Jadwal Lengkap Pertandingan French Open 2025, 21-26 Oktober 2025
Bulu Tangkis 24 Oktober 2025, 10:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56







