'MotoGP Austin Bukti Rossi Tak Punya Motivasi'
Anindhya Danartikanya | 26 April 2018 13:45
Bola.net - - Pengamat MotoGP asal Italia, Carlo Pernat meyakini bahwa MotoGP Austin, Texas akhir pekan lalu merupakan salah satu balapan terburuk di sepanjang karir Valentino Rossi. Hal ini disampaikan Pernat dalam acara 'Paddock' seperti yang dilansir Tutto Motori belakangan ini.
Dalam balapan di Circuit of The Americas, Rossi memang hanya mampu finis keempat, usai menunjukkan tanda-tanda kompetitif selama sesi latihan dan kualifikasi. Ia pun harus rela tak kebagian tempat di podium, finis 9,5 detik dari sang pemenang, Marc Marquez dan 6 detik dari sang tandem, Maverick Vinales yang finis di posisi kedua.
Tampaknya Vale merupakan rider yang paling tak termotivasi dalam balapan itu. Marc merupakan rider dengan motivasi tertinggi dan mengerahkan kemampuannya tiga kali lipat dari biasanya. Vale tampak tak semangat, dan saya rasa ini salah satu balapan terburuk dalam karirnya. Ini bukan karena ia rider buruk, hanya saja ia tertinggal 10 detik, bahkan lima dari tandemnya sendiri, ujar Pernat.
Pria asal Italia yang juga manajer pribadi Andrea Iannone ini juga yakin bahwa performa buruk Rossi tersebut sedikit banyak dipengaruhi oleh mentalitasnya yang terganggu oleh segala kontroversi yang ia alami dengan Marquez di Argentina.
Balapan kali ini menunjukkan bahwa ia tak punya motivasi seperti biasanya. Saya yakin bahwa kontroversinya dengan Marc dan semua hal yang mengikuti telah membuatnya lelah. Bahkan dalam uji coba, saya mendapat kesan bahwa ia adalah Vale yang berbeda. Hal ini terkonfirmasi dalam balapan, tuturnya.
Pernat juga mengaku tak terlalu bisa diyakinkan oleh alasan Rossi yang kesulitan dalam memakai ban depan dan belakang medium. Saya tak percaya ia dapat kesulitan pada bannya, karena Maverick pakai ban yang sama dan justru tampil baik. Tapi saya harap hasil buruk ini tak bertahan lama, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








